Tidak Ada Lagi Stadion Santiago Bernabeu, Ini Alasan Real Madrid Menggantinya
Santago Bernabeu Ganti Nama--santiagobernabeustadium
PALPRES.COM - Santiago Bernabeu yang ikonik itu sudah tidak ada lagi, Real Madrid telah memutuskan untuk mengganti nama stadion yang telah menjadi kandang mereka sejak tahun 1947.
Diam-diam Real Madrid berencana akan mengganti nama stadion terkenal yang menjadi homebase mereka saat ini, Santiago Bernabeu.
Madrid menamai kandang mereka saat ini dengan nama mantan pemain dan presiden Santiago Bernabeu pada tahun 1955, delapan tahun setelah stadion itu dibuka.
Kini mereka merayakan renovasi stadion yang signifikan pada awal tahun ini.
BACA JUGA:'Kalah Itu Wajar' Alasan Ange Postecoglou Setelah Tottenham Hotspurs Dihempaskan Nottingham Forest
BACA JUGA:Mikel Arteta dan Arsenal Pilih Kiper Muda Argentina Pengganti Aaron Ramsdale Harganya Segini
Untuk saat ini, klub telah mengubah cara mereka mengiklankan stadion dan hanya menyebut kandang mereka sebagai 'Bernabeu', dengan menghilangkan 'Santiago' dari nama tersebut.
Hal ini belum dilakukan secara resmi, tetapi semua urusan komersial Madrid hanya menyebut stadion ini sebagai Bernabeu.
Jika para petinggi klub ingin mengubah nama stadion ini untuk selamanya, mereka harus melalui Rapat Umum Pemegang Saham.
Madrid berusaha untuk mengubah stadion, yang telah lama dikenal dengan nama Bernabeu di kalangan umum.
BACA JUGA:Juventus Incar Striker Porto Jelang Bursa Transfer Januari
BACA JUGA:Manchester City 1-1 Everton: Aksi Heroik Pickford Membuat Sang Juara Bertahan Makin Frustrasi
Alasan Real Madrid mengubah nama agar menjadi lebih komersil, lebih mudah dipasarkan.
Nama stadion di media sosial, dan secara komersial telah diubah untuk tidak menyertakan 'Santiago', termasuk situs web stadion itu sendiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: