Panen Raya Jagung Tahap 1 Sukses, Polres Muba Dukung Penuh Swasembada Pangan

Kapolres Muba AKBP Listyono Dwi Nugroho secara simbolis melalukan panen raya jagung tahap 1 di Kecamatan Sungai Lilin. -Istimewa-
SEKAYU, PALPRES.COM- Polres Muba mendukung penuh program Presiden Prabowo Subianto untuk menjadikan Indonesia swasembada pangan.
Salah satu yang dilakukan adalah turut serta melakukan penanaman jagung yang mana panen raya jagung tahap 1 dilakukan serentak di wilayah Polda Sumatera Selatan.
Sedangkan Polres Muba melakukan panen raya jagung secara serentak di pusatkan di Kecamatan Sungai Lilin.
Panen pun langsung dilakukan Kapolres Muba AKBP Listyono Dwi Nugroho bersama Kapolsek Sungai Lilin AKP Jon Kenedi beserta Forkopimda Sungai Lilin.
BACA JUGA:Kapolres Musi Rawas Bersama Stakeholders Gelar Panen Raya Jagung Serentak Tahap I di Desa Air Satan
BACA JUGA:SKK Migas-Pertamina EP Limau Panen Raya Jagung
Kegiatan ini juga sekaligus mengikuti Panen Raya Jagung Serentak Tahap I secara virtual ditingkat Polda Sumatera Selatan.
Panen Raya Jagung Serentak Tahap I ini dipusatkan di Jawa Timur diikuti 18 Polda jajaran.
Khusus untuk Polda Sumatera Selatan, luas lahan jagung yang dimiliki 1920,5 hektar dengan estimasi hasil panen 9.602 ton lebih.
Diketahui panen jagung serentak tahap 1 merupakan bagian dari program penanaman jagung serentak 1 juta hektar yang dilaksanakan pada tahun 2025.
BACA JUGA:Berdayakan Kelompok Ternak Ikan Lele, Pertamina EP Sukowati Field Gelar Panen Raya
BACA JUGA:Pangdam II/Sriwijaya Panen Raya Padi di OKI, Sukseskan Swasembada Pangan Nasional
Program ini merupakan kerja sama antara Polri dan Kementerian Pertanian untuk mewujudkan swasembada pangan nasional.
Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho menjelaskan untuk Muba sendiri akan melakukan panen jagung tahap 1 ini sekitar 20 hektar.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: