Honda

Batu Ampar Kuto Tanjung Muratara, Wisata Alternatif Libur Panjang, Yuk Cobain!

Batu Ampar Kuto Tanjung Muratara, Wisata Alternatif Libur Panjang, Yuk Cobain!

Para wisatawan sedang menikmati indahnya batu ampar di Desa Kuto Tanjung, Muratara-Hengki Palpres.com-

MURATARA, PALPRES.COM - Destinasi wisata batu ampar yang berada di Desa Kuto Tanjung, Kecamatan Ulu Rawas, Kabupaten MURATARA, Sumatera Selatan menjadi alternatif untuk berwisata mengisi libur panjang.

Wisata tersebut biasa di sebut masyarakat setempat wisata musiman, pasalnya pengunjung akan ramai jika masuk libur panjang maupun libur nasional lainnya.

Julukan itu dikarenakan lokasi menuju wisata tersebut cukup jauh, karena berada di perbatasan bagian barat dengan Kabupaten Sarolangun propinsi Jambi.

"Para pengunjung memanfaatkan waktu liburan sekolah, karena liburnya cukup panjang, satu minggu. Jika hati biasa tidak cukup waktunya,"ujar Rahmat warga setempat, Sabtu 29 April 2023.

BACA JUGA:DICARI! Koin Kuno Rp100 Rumah Gadang, Harganya Setara Honda BeAT, Hubungi Kolektor Ini

Ia menjelaskan, destinasi wisata tersebut selalu ramai di kunjungi wisatawan ketika hari libur besar seperti lebaran, liburan sekolah dan tahun baru.

"Terima kasih yang sudah berkunjung semoga mengulang kembali kesini. Mohon maaf jika pelayanan kami belum sempurna, kami terus berbena demi kemajuan desa kami tercinta,"ujarnya.

Ia juga mengajak wisatawan lain yang hobi healing, yang belum berkunjung agar memanfaatkan waktu liburan ini.

"Ayo ajak kerabat dan keluarga kesini damai bersama alam jauh dari penat nya pekerjaan,"cetusnya.

BACA JUGA:Berikut Ini Tempat Wisata di Lubuklinggau Diserbu Masyarakat di Hari Kedua Lebaran

Belum lama ini, Camat Kecamatan Ulu Rawas Darmawan mengatakan di Kecamatan Ulu Rawas ada destinasi yang cukup terkenal di Kabupaten Muratara, bahkan pernah di tampilkan pada ajang festival sriwijaya.

"Kita ada destinasi goa Napalicin yang cukup pepuler, sudah banyak wisatawan yang datang kesini, lokal bahkan pernah ada dari luar Negeri,"katanya.

Tidak hanya itu, masih banyak tempat wisata yang bisa menyatukan kita dengan alam, di antaranya batu ampar di Desa Kuto Tanjung, sambungnya.

Ia menyebut, pada 2023 akan ada pemenuhan kebutuhan menuju wisata di goa Napalicin, agar memudahkan wisatawan menuju goa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: