Honda

FIX! Timnas Indonesia vs Lionel Messi dkk, Mainnya Tanggal 18-20 Juni 2023

FIX! Timnas Indonesia vs Lionel Messi dkk, Mainnya Tanggal 18-20 Juni 2023

Timnas Indonesia akan menghadapi Lionel Mesis dkk, mainnya tanggal 18-20 Juni 2023.--

PALEMBANG, PALPRES.COM - Impian publik sepakbola tanah air menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia menghadapi Argentina dipastikan bakal kesampaian. 

Salah satu jurnalis Argentina, Gaston Edul, menyampaikan kabar gembira tersebut pada Kamis, 18 Mei 2023.

Lionel Messi dkk. dipastikan akan melawan timnas Indonesia pada FIFA Matchday, Juni 2023.

Gaston Edul menegaskan hal tersebut dalam akun Twitternya. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Jamu Argentina, Erick Thohir: Semoga Bukan Kaleng-kaleng

Wartawan TyC Sports itu juga menyebut tanggal pertandingan Argentina vs Indonesia. 

Menurutnya, laga persahabatan tersebut akan tersaji antara tanggal 18 atau 20 Juni 2023.

Namun belum diketahui venue pertandingan. 

Kepastian terkait hal ini masih menunggu konfirmasi dari pihak timnas Indonesia atau PSSI. 

BACA JUGA:Heboh Timnas Indonesia vs Lionel Messi dkk Juni 2023, Berapa Kira-kira Harga Tiketnya?

"Dikonfirmasi."

"Timnas Argentina akan bermain di Indonesia antara tanggal 18 dan 20 Juni 2023," kata Gaston Edul.

Selain melawan timnas Indonesia, menurut Gaston Edul, Lionel Messi dkk akan menghadapi satu negara lagi.

Lawan tersebut antara Australia atau China.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Raih Emas SEA Games 2023, Menang 5-2 Atas Thailand

Pertandingan timnas Argentina melawan Australia atau China akan digelar pada 15 Juni 2023.

Kemungkinan besar Tim Tango akan menghadapi China.

Hal ini lantaran negeri tirai bambu tersebut telah mengeluarkan sampai ratusan miliar rupiah untuk mendatangkan timnas Argentina.

Minimal setiap negara harus mengucurkan kocek sekitar Rp73 miliar untuk mendatangkna Lionel Messi cs. 

Artinya, setelah dari China, juara Piala Dunia 2022 ini akan bertanding melawan timnas Indonesia. 

"Argentina akan melawan Australia atau China pada 15 Juni 2023," kata Gaston Edul.

Sebelumnya PSSI memang sudah memberikan kode akan mendatangkan timnas Argentina ke Indonesia.

Namun, PSSI belum bisa memberikan kepastian kepada pecinta sepakbola tanah air.

Khawatir hanya memberikan harapan palsu jika sampai tak jadi. 

PSSI baru mengumumkan bahwa timnas Indonesia akan menghadapi timnas Palestina.

Duel tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, pada 14 Juni 2023.

"Kalau belum tepat jangan kami umumkan."

"Semua pengumuman ada waktunya," kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: