Tertarik Bela Timnas Indonesia, Warganet Desak Erick Thohir Segera Naturalisasi Mauro Zijlstra
Tertarik bela Timnas Indonesia, warganet desak Erick Thohir segera naturalisasi Mauro Zijlstra.-Instagram/@maurozijlstra-
PALEMBANG, PALPRES.COM - Nama striker muda asal Belanda, Mauro Zijlstra, belakangan ini jadi perhatian warganet Indonesia.
Pemuda berdarah Indonesia berusia 18 tahun itu, disebut-sebut solusi dari lini depan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong yang kurang gahar.
Warganet pun mendesak Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk segera menaturalisasi pemain yang saat ini merumput di klub Liga Belanda NEC Nijmegen.
Melansir akun fanbase @indofootballsports, Jumat 14 Juli 2023, Mauro Zijlstra mengaku siap bergabung dengan skuad Garuda.
Asalkan ia mendapat panggilan dari PSSI atau dari sang pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
“Mauro Zilstra siap membela Timnas Indonesia jika diberi kesempatan untuk dipanggil,” tulis akun @indofootballsports.
“Ia memiliki darah Indonesia dari sang Ayah. Nenek Mauro Zijlstra dari ayahnya merupakan asli Bandung,” tulis akun @indofootballsports menambahkan Riwayat dari, Mauro Zijlstra.
Berdasarkan keterangan yang terangkum oleh transfermarkt, Mauro Zijlstra bermain cukup baik pada musim kompetisi 2021/2022.
BACA JUGA:BAHAYA! Ini 3 Kelemahan Timnas Indonesia yang harus Segera Dibenahi
Di musim itu, ia berhasil membukukan 10 gol, 8 assist dalam 13 kali pertandingan yang dilalui.
Keberhasilan tersebut didapat saat dirinya masih bergabung dengan skuad U-18 Div. 2 Fall.
Sementara, netizen yang mengidolakan pemain muda kelahiran tahun 2004 tersebut, menyampaikan sanjungan kepadanya.
Malah ada yang meminta Ketua Umum PSSI Erick Thohir segera merekrutnya untuk menjadi bagian dari Timnas Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: