Honda

4 Calon Striker Naturalisasi Timnas Indonesia yang Bermain di Liga Belanda, Shin Tae-yong Pilih Mana?

4 Calon Striker Naturalisasi Timnas Indonesia yang Bermain di Liga Belanda, Shin Tae-yong Pilih Mana?

Simak 4 calon striker naturalisasi Timnas Indonesia yang bermain di Liga Belanda, Shin Tae-yong pilih mana?-pssi.org-

PALPRES.COM - Inilah 4 calon striker naturalisasi Timnas Indonesia yang bermain di Liga Belanda.

Kira-kira Shin Tae-yong mau piilih yang mana?

Timnas Indonesia sangat membutuhkan striker haus gol.

Tumpulnya lini depan Skuad Garuda terlihat jelas di Piala Asia 2023 lalu.

BACA JUGA:Bek Naturalisasi Ini Terkesima dengan JIS, Semegah Santiago Bernabeu, Kapan Timnas Indonesia Main di Sana?

BACA JUGA:Asisten Shin Tae-yong Bocorkan Pemain Timnas Indonesia Lawan Vietnam, 3 Naturalisasi Baru Masuk Skuad?

Skuad asuhan Shin Tae-yong memang berhasil lolso ke babak 16 besar. 

Tetapi lihat torehan gol strikernya. 

Tak satupun striker Timnas Indonesia mencetak gol di ajang tersebut.

Dua dari tiga gol Timnas Indonesia lahir dari pemain bertahan, satu lainnya datang dari kaki Marselino Ferdinan, yang seorang pemain gelandang.

BACA JUGA:Hadirnya 3 Naturalisasi Baru Bikin Timnas Indonesia Jadi Skuad Paling Mewah di Asia Tenggara

BACA JUGA:Sempat Batal Dinaturalisasi, Zico Soree Bisa Menjadi Solusi Lini Depan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia mutlak membutuhkan striker haus gol. 

Shin Tae-yong sampai berkeliling Eropa untuk mencari pemain keturunan berdarah Indonesia.

PSSI masih terus melanjutkan program pemain naturalisasi.

Dan posisi striker adalah yang dicari. 

BACA JUGA:3 Kabar Buruk Hantam Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Lawan Vietnam, Apa Saja?

Melalui akun Instagram pribadinya, Shin Tae-yong mengunggah rencananya selama di Eropa.

"Perjalanan ke Belanda 29 Februari. Perjalanan ke Eropa ini untuk memantau menyeluruh para pemain dan kami akan mengunjungi beberapa klub," tulis Shin Tae-yong dalam unggahan Instagram pribadinya.

Pelatih asal Korea Selatan itu akan berada di Eropa selama dua pekan. 

Misi utamanya, membawa striker keturunan Grade A ke Timnas Indonesia.

Selain itu, ia juga akan bersilaturahmi dengan klub-klub tempat pemain-pemain Timnas Indonesia berkarir. 

Bagaimanapun, Shin Tae-yong harus menjaga hubungan baik dengan klub-klub tersebut.

Apalagi, ia membutuhkan bantuan mereka untuk melepas pemainnya ke Timnas Indonesia guna mengikuti Piala Asia U-23 2024. 

Siapa saja sih striker keturunan Indonesia di Eropa, yang bisa diboyong Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia?

 

1. Tim Waterink

Pemain ini sangat ideal untuk menjadi striker Timnas Indonesia.

Tingginya 193 cm, Tim Waterink saat ini bermain bersama klub kasta ketiga Liga Belanda bersama De Treffers.

Striker berusia 26 tahun itu, sudah memainkan 19 pertandingan di semua kompetisi.

Total, ia melesakkan 8 gol dan 1 assist.

Melihat catatan golnya, Waterink bisa menjadi tambahan amunisi di lini depan Timnas Indonesia.

Meski lahir di Belanda, Waterink memiliki darah Indonesia dari kedua orangtuanya. 

Tepatnya dari neneknya yang dikabarkan lahir di Semarang, Jawa Tengah.

 

2. Delano Ladan

Pemain kedua yang menjadi calon striker naturalisasi Timnas Indonesia adalah Delano Ladan.

Usianya baru 23 tahun, lebih muda dari Tim Waterink. 

Tapi, ia bermain di kasta lebih tinggi, Liga 2 Belanda bersama Top Oss.

Dia sudah bermain di 21 laga bersama Top Oss dan mengemas satu gol.

Melihat data Transfermarkt, Delano Ladan punya rekam jejak karier yang cukup mentereng di Belanda.

Ia memulai karier bersama ADO Youth tahun 2013 lalu.

Empat tahun kemudian, ia berhasil menembus tim utama pada tahun 2017.

Darah Indonesia didapatnya dari sang kakek yang merupakan orang Jawa.

 

3. Ole Romeny

Pemain keturunan ketiga yang bisa diangkut Shin Tae-yong adalah Ole Romeny.

Usianya baru 23 tahun, tetapi sudah memiliki kualitas jempolan. 

Boleh dibilang kualitas Ole Romeny lebih baik dari kedua penyerang yang disebut di atas.

Ia bermain di kasta teratas liga Belanda (Eredivisie).

Musim lalu ketika memperkuat FC Emmen di Eredivisie, Ole Romeny mengemas 11 gol.

Musim ini ia bermain bersama FC Utrecht, yang masih klub Eredivisie. 

Tampil 12 kali bersama FC Utrecht, ia mengemas satu gol.

Ole Romeny memiliki darah Indonesia dari sisi Ibunya.

Sang nenek dari ibunya dikabarkan lahir di Medan, Sumatera Utara.

 

4. Dean Zandbergen

Penyerang terakhir yang bisa diboyong Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia yakni Dean Zandbergen.

Usianya masih sangat muda.

Saat ini Zandbergen bermain untuk klub Sparta Rotterdam U-21.

Dean Zandbergen memiliki darah Indonesia dari sang kakek.

Ia sudah memberikan sinyal positif dengan mengikuti akun resmi PSSI di media sosial Instagram.

 

Shin Tae-yong memanggil 27 pemain ke Timnas Indonesia untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia menghadapi Vietnam.

Kabarnya, Jay Idzes, pemain naturalisasi teranyar, masuk dalam daftar. 

Bek Venezia ini turut disaksikan performanya secara langsung oleh Shin Tae-yong saat berkunjung ke Italia. 

Shin Tae-yong mengunjungi Jay Idzes pada Minggu 3 Maret 2024.

Italia adalah negara ketiga yang dikunjungi Shin Tae-yong setelah Belanda dan Belgia. 

Kali ini ia secara khusus memantau Jay Idzes.

Venezia FC sedang bertandang ke kota Milan, Italia untuk mengadapi Como FC pada pekan ke-28 Serie-B.

Jay Idzes bermain selama 90 menit dalam laga ini.

Sayangnya Venezia FC takluk dengan skor 1-2.

Seusai pertandingan, Shin Tae-yong menemui Jay Idzes bertemu dan berfoto bersama.

STY lalu mengunggahnya di akun instagram pirbadinya.

"Hari ini adalah perjalanan sulit berikutnya," kata Shin Tae-yong.

"Laga away Jay di Milan, Como," tambahnya.

Menariknya, Shin Tae-yong memberikan kode kepada si pemain bahwa ia akan dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia menghadapi Vietnam.  

"Pertama kali menyapa Jay setelah menonton laga tandang," kata Shin Tae-yong.

"Sampai jumpa lagi pada 17 Maret," tambahnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: