Melalui Safari Ramadan, Bupati Muchendi Dekatkan Layanan Publik ke Masyarakat OKI
Bupati Muchendi safari ramadhan ke Desa Terate Kecamatan SP Padang OKI-PALPRES.COM-
KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Safari Ramadan Bupati Ogan Komering Ilir, H Muchendi dan Wakil Bupati Supriyanto dijadikan momentum untuk mendekatkan layanan publik ke masyarakat.
Kali ini, program yang menghadirkan langsung berbagai layanan di desa-desa itu digelar dilaksanakan di Desa Terate, Kecamatan SP Padang, Senin 10 Maret 2024.
“Melalui safari ini layanan publik kita geber, kita dekatkan ke masyarakat.
Sebelum berbuka hingga malam hari sepulang tarawih bisa cek kesehatan," ungkap Bupati Muchendi.
BACA JUGA:Bupati Muchendi Minta Komisi II DPRD Sumsel Kawal Usulan Pembangunan di OKI
BACA JUGA:70.113 Guru Binaan Kemenag Ikuti PPG Daljab Angkatan I, Ternyata Ini Ketentuan Kelulusannya
Melalui program safari Ramadan, berbagai layanan dihadirkan langsung, seperti cek kesehatan gratis, konsultasi kesehatan penyakit dalam, dan layanan spesialistik kesehatan lainnya.
"Saya lihat tadi kurang lebih sebanyak 100 warga yang sudah melalukan layanan cek kesehatan.
Pemeriksaan ini dilakukan oleh tenaga medis dari dua puskesmas yang dikerahkan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat," kata Muchendi.
Lebih lanjut, Bupati Muchedi mengatakan, momen Safari Ramadan juga menjadi kesempatan untuk mengajak jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) turun langsung kepada masyarakat.
BACA JUGA:Raih Berkah Ramadhan, Satres Narkoba Polres Lubuk Linggau Bagi Takjil Kepada Masyarakat
BACA JUGA:Berkendara Aman dan Nyaman Saat Menjalankan Puasa, Ini 7 Tipsnya dari Astra Motor Sumsel
Hal ini agar warga dapat lebih mengenal pemimpin daerah dan memahami berbagai program pemerintah.
"Misal ada yang ditanyakan atau dikonsultasikan bisa langsung bertemu dengan kepala OPDnya," terang Muchendi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
