Ini 5 Kiper Terbaik Sepanjang Sejarah Manchester United, Nomor 4 Dijuluki ‘Van der Save’
Sepanjang berdirinya klub Manchester United, terdapat sejumlah kiper yang dianggap terbaik sepanjang sejarah tim.-transfermarkt.co.id, manutd.com-
JAKARTA, PALPRES.COM – Sepanjang berdirinya klub Manchester United, terdapat sejumlah kiper yang dianggap terbaik sepanjang sejarah tim.
Selain mampu menjadi pengawal terakhir di wilayah pertahanan, para penjaga gawang tersebut ada juga yang berperan sebagai kapten di klub berjuluk ‘Setan Merah’ tersebut.
Bahkan, para kiper tersebut juga telah menjadi ikon dari Manchester United.
Siapa saja kiper terbaik sepanjang sejarah Manchester United, berdasarkan peringkat historis dan statistik clean sheet?
BACA JUGA:Pramusim Positif Ruben Amorim Bersama Manchester United Akankah Berlanjut di Premier League?
BACA JUGA:Sangat Mungkin Benjamin Sesko Lebih Memilih Manchester United daripada Newcastle
Berikut nama—nama penjaga gawang klub ‘Setan Merah’ yang sudah menjadi legenda para Mancunian, demikian penggemar Manchester United kerap disapa.
1. Harry Gregg (1957–1966)
Mantan pemain dan manajer sepak bola profesional asal Irlandia Utara ini, menjadi penjaga gawang Manchester United pada masa kepelatihan Sir Matt Busby.
Dia mencatatkan sebanyak 247 penampilan untuk klub.
BACA JUGA:Suporter Manchester United Gelar Demo di 17 Agustus Menentang Jim Ratcliffe
BACA JUGA:Ini 6 Pemain Legendaris Manchester United dari Generasi Emas Class of '92, Siapa Saja?
Selain bersama ‘Setan Merah’, Gregg juga bermain untuk Doncaster Rovers dan Stoke City.
Pada 1954 hingga 1964, Gregg mencatatkan 25 caps untuk tim nasional Irlandia Utara.
Gregg juga selanjutnya juga dikenal sebagai manajer Carlisle United, Crewe Alexandra, Shrewsbury Town dan Swansea City.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
