Bupati Muba Didampingi Pimpinan Forkopimda Lepas dan Sambut Kapolres Baru
Kehadiran mereka dalam rangka acara kenal pamit Kapolres Muba lama dan menyambut Kapolres Muba yang baru di pendopoan Rumah Dinas Bupati. -Foto Dinkominfo Muba-
SEKAYU, PALPRES.COM- Bupati Muba H M Toha Tohet hadir secara langsung bersama Wabup dan pimpinan Forkopimda, Kamis 8 Januari 2026 malam.
Kehadiran mereka dalam rangka acara kenal pamit Kapolres Muba lama dan menyambut Kapolres Muba yang baru di pendopoan Rumah Dinas Bupati.
Saat ada kata pertemuan, mau tidak mau juga akan ada kata perpisahan.
Setelah mengabdikan diri di Kabupaten Muba, di tahun ini AKBP God Parlasro Sinaga SH SIK MH telah menyelesaikan masa tugasnya sebagai Kapolres Muba.
BACA JUGA:Kompak Dukung Swasembada Pangan 2026, Pemkab, Polres dan Kodim 0401 Muba Panen Jagung Bersama
BACA JUGA:PC Muslimat NU Muba 2025–2030 Resmi Dilantik, Wabup Muba Beri Sambutan Begini?
"Untuk itu, saya atas nama pribadi dan Pemkab Muba mengucapkan terima kasih yang tiada terhingga atas jasa-jasa serta pengorbanan yang selama ini telah berikan demi kemajuan Kabupaten Muba.
Tak ada yang abadi di dunia ini, yang abadi adalah perubahan itu sendiri. Ada saatnya bertemu ada saatnya berpisah," ujar Bupati.
Bupati Muba juga mengucapkan, selamat bertugas kepada AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK sebagai Kapolres Muba yang baru.
"Semoga Bapak nyaman tinggal di Kota Sekayu Bumi Serasan Sekate.
BACA JUGA:Muba Siapkan ‘Local Hero’ Migas, Berdayakan Tenaga Kerja Lokal Musi Banyuasin
BACA JUGA:Tingkatkan Kerjasama Sektor Energi, PPSDM Migas Gelar Partnership Gathering 2026
Suatu kebanggaan tersendiri bagi kami masyarakat terutama yang hadir pada hari ini, karena bapak beserta istri telah meluangkan waktu dan menyempatkan diri untuk dapat menghadiri acara ini," tuturnya.
Sementara itu, AKBP God Parlasro Sinaga SH SIK MH, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Muba atas dukungan dan kerjasamanya selama menjabat sebagai Kapolres Muba.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
