Banner Honda PCX

Banyak Jalan Rusak di Kabupaten OKU, Warga Minta Bantuan Dapil V DPRD Sumsel

Banyak Jalan Rusak di Kabupaten OKU, Warga Minta Bantuan Dapil V DPRD Sumsel

Penyerahan proposal aspirasi warga Kabupaten OKU kepada ketua DPRD Sumsel mewakili dapil V-Rossa-

Pada pertemuan ini, tak hanya satu orang yang melontarkan keluhan sama namun ada beberapa orang.


Anggota dapil V DPRD Sumsel saat menyerap aspirasi masyarakat pada pertemuan di PT Semen Baturaja-Rossa-

Kerusakan jalan dari Air Paoh sampai RS Antonio yang banyak berlubang juga dikeluhkan masyarakat. 

Selain itu, Jalan Bustan yang berada di depan Stasiun Baturaja juga butuh perbaikan.

Tak hanya soal jalan rusak, warga juga memanfaatkan kesempatan bertemu anggota Dapil V DPRD Sumsel untuk menyampaikan aspirasi dan harapan mereka terkait pembangunan dan hal lain. 


Anggota dapil V DPRD Sumsel pada pertemuan di PT Semen Baturaja-Rossa-

Seperti warga Kecamatan Baturaja Timur misalnya, mereka minta peningkatan kualitas air bersih PDAM, pembangunan rumah sakit tipe D di Kecamatan Peninjauan.

Selanjutnya, perbaikan box culvert di saluran drainase Komplek Tiga Gajah Indah, Sukajadi, pembangunan jalan cor beton di Desa Tanjung Baru.

Kemudian, peningkatan jalan aspal dan pembangunan siring utama di Desa Terusan, serta pembangunan bronjong di Kelurahan Kemalaraja. 


Suasana menyerap aspirasi di Kantor PT Semen Baturaja-Rossa-

Warga juga mendorong pengerukan Sungai Ogan untuk normalisasi aliran air guna mencegah banjir musiman.

Dari sektor pendidikan, masyarakat berharap adanya peningkatan sarana dan prasarana sekolah, penambahan ruang kelas, fasilitas laboratorium, serta tenaga pengajar, khususnya di wilayah terpencil. 

Program beasiswa dan bantuan pendidikan juga sangat dibutuhkan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu agar tidak putus sekolah.


Pemberian cendera mata-Rossa-

Di sektor pertanian, keluhan utama warga adalah sulitnya mendapatkan pupuk bersubsidi yang tepat sasaran. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: