PALPRES COM Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo B Com mengatakan pemerintahannya akan mengembangkan tanaman jagung setelah kopi Adapun saat ini ada sedikitnya 56 ribu hektar lahan pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ulu OKU Selatan merupakan kebun kopi Hal itu diungkapkan Bupati saat menerima audiensi manajemen PT Mitra Tani Sejahtera Jumat 27 5 di Ruang Kerja Bupati Dikatakan Bupati mengingat geografis dan topografi Kabupaten OKU Selatan yang terdiri dari dataran tinggi dan perbukitan sebagian besar lahan pertanian merupakan kebun kopi Ini menjadi pembeda sekaligus ciri khas OKU Selatan Ke depan lanjut Bupati sektor pertanian yang ingin dikembangkan lainnya adalah tanaman jagung Kami berencana menanam jagung Jika dalam pengaplikasiannya mengurangi pupuk agar tidak merusak tanah itu baik untuk petani dan masyarakat OKU Selatan khususnya kami setuju ujar Bupati yang pernah dianugerahi rekor MURI tersebut Konsultan khusus plasma PT Mitra Tani Sejahtera Nurul HL menyampaikan terima kasih kepada Bupati Dandim 0403 Kapolres dan berbagai pihak yang menyambut baik kehadiran mereka Dikatakannya dia pernah melakukan eksperimen tanah seluas 145 hektar menggunakan pupuk satu ton dan mendapatkan hasil panen lima ton perhektar Saya ingin berbagi ilmu pengetahuan Mari kita belajar bersama Ke depan anak petani yang akan mendongkrak pertanian bukan hanya petani pangan Dan ini kewajiban kita semua ujarnya Menurutnya pangan akan mengangkat daerah Bagi saya bibit apapun sama tergantung pengaplikasian Jika menggunakan pupuk kimia ke depan produksi akan turun Pupuk menyuburkan di tanah yang sama Dan dalam pengaplikasiannya tentu mengembalikan kesuburan tanah menjaga bakteri baik untuk menumbuhkan tanaman jelasnya Masih kata Nurul pihaknya menggunakan pupuk dalam bentuk tablet Apabila menggunakan pupuk cair mikroba itu hidup terbatas Jika menggunakan tablet itu akan hidup lebih lama dan akan bagus untuk kesuburan tanah Dari sisi perusahaan ini mendekatkan petani dengan pabrik Mempermudah petani tidak ada pungutan biaya apapun Untuk hasil tani nanti bagi hasil Jika gagal akan ada asuransinya Tidak banyak menggunakan pupuk mengajarkan petani bekerja cerdas memupuk sekali semprot sekali menghemat tenaga tentunya Kami juga menyediakan shoping senter Dari mulai garam sampai mobil Disediakan untuk petani ujar Nurul Kepala Dinas Pertanian OKU Selatan Syahtomi S P M M mengatakan OKU Selatan salah satu kualitas tanam tertinggi di Sumsel Kelompok tani berjumlah 685 kelompok tersebar di enam kecamatan inti Jika itu tidak dilakukan mereka belum siap menerima pupuk baru merupakan kendala Untuk selanjutnya kita adakan rapat lagi teknisnya seperti apa pungkasnya DRE
Setelah Kopi, OKUS Akan Kembangkan Jagung
Minggu 29-05-2022,17:37 WIB
Editor : redaksi 4
Kategori :