PALPRES.COM – Program Studi Doktor Pendidikan Agama Islam (PAI), Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang mengusulkan pembuatan peta Memorandum of Understanding (MoU).
Peta ini untuk melihat jaringan kerjasama yang dilakukan civitas akademika sebagai upaya dalam meningkatkan mutu pelayanan akademik, salah satunya kualitas akademik. Ketua Prodi Doktor PAI Dr. Karoma, MPd mengaku sudah melakukan berbagai upaya dalam meningkatkan mutu pelayanan akademik, seperti pelayanan dan operasional dalam mempublikasikan karya ilmiah baik mahasiswa maupun dosen. “Kami mendorong menerbitkan publikasi ilmiah sebagai syarat menyelesaikan studinya atau syarat ujian terbuka. Sebelum dipublikasi, kami melakukan pemeriksaan secara akademik terutama aspek plagiarisme serta publikasi jurnal yang terakreditasi minimal Sinta 2,” kata Dr Karoma didampingi Sekretaris Prodi Doktor PAI, Dr. Annisa Astrid, MPd saat melaporkan kegiatan dalam Peningkatan Mutu Pelayanan Akdemik dan Anggaran Pascasarjana di Hotel Golden Tulip Springhill Bandar Lampung, Selasa (21/06/2022). Selain itu, Prodi S3 PAI juga sudah menjalin kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi baik dalam maupun luar negeri, seperti University Techonology Malaysia (UTM) dan menjadi narasumber di Negara Brunai Darussalam berkenaan dengan mengisi materi terkait pemikiran pendidikan Islam. “Kami menyarankan agar kita membuat Peta MoU sebagai daya tarik calon mahasiswa. Dari peta kerjasama itu akan memperlihatkan jaringan kampus sebagai upaya meningkatkan kualitas akademik,” jelasnya. Sementara itu, Kepala Pusat Pengembangan Standar Mutu Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Raden Fatah, Indrawati, M.Pd., menilai, langkah kerja yang dilakukan Prodi S3 PAI sudah sangat baik. Tahap awal mengidentifikasi persoalan, selanjutnya kebutuhan dan evaluasi diri. “Saya kira sudah sangat sangat baik dari sisi penjaminan mutu. Dari hasil evaluasi itu harus ditindaklanjutkan sehingga akhirnya nanti ada hasilnya,” sarannya.Prodi Doktor PAI Usulkan Peta MoU
Rabu 22-06-2022,10:55 WIB
Reporter : Sri Devi
Editor : Trisno Rusli
Tags : #uin raden fatah palembang
#program doktor pai
#pendidikan agama islam
#pascasarjana uin raden fatah
Kategori :
Terkait
Jumat 23-08-2024,16:48 WIB
Dies Natalis Ke-17 Universitas Islam OKI, Ini Harapan Rektor dan Ketua Yayasan
Kamis 14-03-2024,15:33 WIB
Catat! Ini Jadwal Lengkap Tahapan Pilrek UIN Raden Fatah Palembang Periode 2024-2028
Senin 02-10-2023,22:37 WIB
Baru Sebulan Menerima Anggota Baru, UKMK M-MKR Dulang Prestasi
Kamis 31-08-2023,05:32 WIB
Bikin Bangga! Mahasiswa FSH UIN Raden Fatah Palembang Paparkan Hasil Penelitian di Konferensi Internasional
Selasa 29-08-2023,17:30 WIB
Mahasiswa KKN Internasional UIN Raden Fatah Bawa Misi Perlindungan Hukum Pekerja Migran di Malaysia
Terpopuler
Minggu 17-11-2024,21:13 WIB
Preview Kualifikasi Piala Dunia 2026 Argentina vs Peru: Kabar tim, Susunan Pemain dan Prediksi Skor
Minggu 17-11-2024,18:44 WIB
RESMI! Honda Luncurkan PCX 125, PCX 160 2025 Segera Menyusul?
Minggu 17-11-2024,19:45 WIB
Terkuak! Rencana Besar Pep Guardiola Bersama Brasil Setelah Hengkang dari Manchester City
Minggu 17-11-2024,17:59 WIB
KEREN! Intip Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy A36 5G yang Tampil Lebih Canggih Dibandrol mulai Rp 4 jutaan
Minggu 17-11-2024,22:48 WIB
Jorge Martin Juara Dunia MotoGP 2024, Tahun Depan Pindah ke Aprilia
Terkini
Senin 18-11-2024,13:12 WIB
MANTAP! BPBD Sebut Karhutla di Sumsel Akan Berakhir Pada 20 November
Senin 18-11-2024,12:50 WIB
Mudik Nataru Makin Lancar, Kementerian PUPR Gencarkan Proyek Tol 54 KM di Jawa Barat
Senin 18-11-2024,11:28 WIB
Harga Antam di Butik Emas LM Palembang Hari Ini 18 November 2024 Meroket, Termurah Rp788.000
Senin 18-11-2024,10:57 WIB