LPTK Gelar Refrestment Dosen PPG

Rabu 13-07-2022,00:11 WIB
Reporter : Sri Devi
Editor : Trisno Rusli

PALEMBANG, PALPRES.COM - Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menyelenggarakan kegiatan “Refreshment Dosen PPG Dalam Jabatan LPTK UIN Raden Fatah Palembang Batch-2 tahun 2022”.

Kegiatan yang diselenggarakan ini diselenggarakan di Hotel Emilia Palembang  untuk meningkatkan kualitas lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) Selasa, (12/07/2022).

Dalam kesempatan tersebut terlihat hadir Wakil Rektor 1 Dr. Muhammad Adil, M.Ag., Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Prof. Dr. Abdullah Idi, M.Ed. Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber Kasubdit Bina GTK MA/MAK Kementerian Agama (Kemenag) RI, Dr. Anis Masykur, M.Ag.

Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor UIN Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si., yang dalam hal ini diwakili oleh Dekan FITK, Prof. Dr. Abdullah Idi, M. Ed. dalam sambutannya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para panitia dan peserta yang telah hadir pada kegiatan refreshment Dosen PPG Batch-2 ini.

BACA JUGA:Mahasiswa PPG FITK UIN Rafah Belajar Buat Video Pembelajaran

“Kita harus menyambut dengan baik kepercayaan yang diberikan oleh Kemenag kepada LPTK Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan dalam mengawal PPG kedepannya sehingga kita mampu mencetak Guru yang Profesional”, ujar Dekan FITK.

Prof. Dr. Abdullah Idi, M.Ed. menyampaikan bahwa Prodi PPG ini merupakan Prodi ke-13 FITK, kegiatan pada tahun 2022 ini dimulai dari 14 Juli 2022 s/d November 2022, peserta terdiri dari 70 orang Instruktur, Dosen dan Admin. Beliau berharap dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat meningkatakan kualitas lulusan PPG tahun 2022, dan target kelulusan dapat dicapai.

Untuk Batch-2 ini LPTK UIN Raden Fatah Palembang ini berjumlah 231 Mahasiswa terdiri dari 120 Guru PAI dan 111 Guru Madrasah.

Wakil Rektor 1 UIN Raden Fatah Palembang Dr. Muhammad Adil, M.Ag. dalam sambutanya sekaligus membuka kegiatan ini menjelaskan peran Guru itu sangat penting. Oleh sebab itulah, FITK  harus meningkatkan kualitas para Guru sehingga dapat meningkatkan kualitas Pendidikan, mulai dari penerapan kurikulum 13 hingga kurikulum MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka).

BACA JUGA:Dekan Fakultas Ushuluddin UIN Rafah Beri Khotbah Iduladha

“Guru itu menjadi fasilitator  untuk meningkatkan kualitas pendidikan, karena itu peran instruktur PPG sangat penting untuk meningkatkan kreativitas, dapat mengembangkan potensi Guru sebagai tenaga pendidik, sehingga peserta didik bisa menonjol,” ucap Wakil Rektor 1.

Dia juga berharap semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan apa yang telah disampaikan pemateri dapat diimplementasikan dengan baik ke depannya. (rilis)

Kategori :