LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM - Staf Ahli Wali Kota Lubuklinggau Bidang Kemasyarakatan dan SDM, H Hendri Hermani didampingi Kaban Kesbangpol, Firdaus Abky membuka Pelatihan Kader Dasar (PKD) se Sumatera Bagian Selatan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Lubuklinggau di UPT Diklat Kota Lubuklinggau, Kamis (4/7/2022).
Kegiatan tersebut mengusung tema "Meningkatkan Progresivitas Kader Menuju Indonesia yang Lebih Maju".
Dalam sambutannya, Hendri Hermani mengatakan, kegiatan ini merupakan proses kaderisasi di PMII. Pemkot Lubuklinggau mengapresiasi diadakannya kegiatan ini. Kader PMII harus memiliki inovasi dan mampu menjadi agen perubahan serta menjadi pemimpin di masa depan.
“Kalian harus bersungguh-sungguh dalam mengikuti PKD. Semoga melalui kegiatan ini dapat meningkatkan wawasan, kompetensi para mahasiswa, serta dapat meningkatkan daya saing SDM. Sehingga dapat bersaing di dunia kerja nantinya,” ujarnya.
Ketua PCNU Lubuklinggau, Gus Hamadi berharap, kader PMII menjadi kader militan serta membanggakan. PKD, sambungnya, adalah pendidikan formal tingkat kedua di organisasi PMII. Oleh karena itu, dirinya berpesan untuk mengikuti dengan serius dalam upaya menggali wawasan seluas-luasnya, menjadi kader yang diinginkan, dan mampu menciptakan pemimpin generasi penerus bangsa yang andal.
Pengurus Koordinator PMII Cabang Sumatera Selatan, Agung Putra menyampaikan, akibat Covid-19, timbullah kesenjangan sosial yang sudah berjalan selama dua tahun.
Para kader harus menjadi panji di daerahnya masing-masing, serta bangga menjadi bagian dari PMII karena ini adalah organisasi besar.
Ketua Majelis Pembina PMII Cabang kota Lubuklinggau, M Murtaqo MPd.I menyampaikan terima kasih kepada Pemkot Lubuklinggau atas dukungan dan fasilitas yang diberikan, sehingga kegiatan PKD PMII berjalan lancar.
Ketua Umum PMII Kota Lubuklinggau, Al Mukmin mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada jajaran Pemkot Lubuklinggau atas kehadirannya.
Dari seluruh cabang PMII yang ada, PKD yang selalu aktif. PMII masih butuh perhatian serta dorongan pemerintah. Semoga kader PMII berkontribusi dalam pembangunan di wilayah Sumsel.
Dalam laporannya, ketua panitia pelaksana PKD, A Zainul Haq mengatakan, kegiatan ini merupakan yang keempat, dengan waktu pelaksanaan dari 4-6 Agustus 2022. Pesertanya sebanyak 80 orang.
Hadir juga Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Kabupaten Musi Rawas, H Heriyanto, Kapolres Lubuklinggau diwakili Kanit III Sat Intelkam Ipda Giartono, sejumlah ketua organisasi pemuda di Kota Lubuklinggau, dan perwakilan BEM STIEBI Prana Putra. (*)