Sehingga ia meminta politisi senior PDIP itu tidak mengganggu dan buat kegaduhan yang tidak mendasar.
"Kami disini dari unsur paling rendah hingga paling tinggi TNI kompak dan solid.
Jangan kau ganggu-ganggu kami.
Jangan kau rusak lagi dengan omonganmu itu," tekannya.
BACA JUGA:Komentari Efendi Simbolon, Danrem Gapo: TNI Tidak Perlu Diajari Soal Solidaritas
Sambil gebrak meja dan menunjuk "Kami tunggu permintaan maaf kamu!"
Sebelumnya, buntut pernyataan kontroversial anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Effendi MS Simbolon menyebut TNI seperti gerombolan, mendapat respon sinis dari prajurit TNI Angkatan Darat bernama Kopral Dua Arif.
Tantangan Kopral Arif yang direkam dalam video itu viral di media sosial. Tak main-main, Arif bakal mencari keberadaan Effendi Simbolon hingga ke ujung dunia jika dia tidak meminta maaf secara terbuka kepada TNI.
"Hei, kau Effendi Simbolon, anggota dewan Komisi I DPR RI.
BACA JUGA:Danrem 044/Gapo : TNI Solid, Waspadai Pihak-pihak yang Mengadu
Saya, kopral, saya tidak terima TNI dibilang seperti gerombolan.
Saya minta kau segera minta maaf secara terbuka kepada TNI," sebut Arif dalam video dilansir pada Rabu, 14 September 2022.
"Kalau kamu tidak minta maaf, sampai di manapun kamu akan saya cari sampai di ujung dunia.
Ini Kopral Dua Arif," tegasnya lagi.
BACA JUGA:Mayjen TNI Hilman Hadi Resmi Jadi Warga Kodam II/Swj
Pernyataan Effendi Simbolon ini dilontarkan saat Komis I DPR menggelar rapat bersama TNI. Effendi mempertanyakan ketidakhadiran Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman.