PALEMBANG, PALPRES.COM – Banyak sekali dari kita berpikir, ketika mendengar kata ‘olahraga’ akan berspekulasi bahwa olahraga itu capek, olahraga itu berat, olahraga itu ribet dan susah.
Namun jika tidak berolahraga dan ditambah pola makan yang tidak sehat, akan berdampak pada kesehatan tubuh.
Dampak dari jarangnya berolahraga dan pola makan tidak sehat ini seperti, penyakit jantung, kolestrol, tekanan darah tinggi, stroke, dan lain-lain.
Kamu tentunya tidak ingin tubuhmu akan berakhir dengan penyakit. Jika olahragamu dalam pikiranmu adalah kegiatan yang sulit dan melelahkan.
Berikut lima olahraga yang pasti sangat recommend untuk pemula seperti kamu.
BACA JUGA:Fita Luncurkan CATCH, Bantu Coach Buat Perencanaan Program Olahraga Lebih Efektif
1. Naik Turun Tangga
Jika rumah Anda memiliki dua lantai, Anda bisa memanfaatkan tangga yang ada untuk berolahraga. Olahraga ini, seperti olahraga jogging. Anda cukup berjalan menaiki dan menuruni tangga seperti jalan biasa. Lakukan gerakan ini secara berulang dan berirama.
Menjelang akhir olahraga, tempo berjalan sedikit lebih cepat seperti berlari. Olahraga ini bertujuan melatih otot-otot kaki.
2. Berjalan kaki 15 menit perhari
Berjalan kaki sering dianggap sepeleh, namun jika kamu rutin untuk berjalan kaki disetiap harinya. Jalan kaki selama 15 menit bisa membakar 147 kalori, kegiatan ini bisa menjadi pilihan kamu jika kamu males berolahraga.
BACA JUGA:20 Event Menarik di Bulan November, Mulai dari Konser, Olahraga hingga Offroad Adventure
3. Bridge
Gerakan bridge ini bisa Anda lakukan dengan memanfaatkan lantai sebagai medianya. Posisi awal untuk gerakan ini adalah, Anda berbaring terlentang dengan posisi tangan berada disamping badan, kemudian tekuk lutut namun betis tetap lurus dengan telapak kaki menyentuh lantai.
Kemudian angkat pinggul Anda hingga lurus dengan bahu, tahan selama tiga detik dan turunkan pinggul Anda secara perlahan. Lakukan gerakan tersebut secara berulang-ulang semampu yang Anda bisa. Gerakan ini berguna untuk melatih otot sekitar pinggul, dan otot bagian paha.