Sebelum penampilan Jungkook di acara pembukaan hari ini, ia juga telah merilis Dreamers di layanan streaming musik.
BACA JUGA:Link Live Streaming Qatar vs Ekuador, Laga Pembuka Piala Dunia 2022 Malam Ini
Lalu para penonton juga disuguhkan dengan berbagai hiburan nyanyian dan tarian teatrikal bernuansa Arab.
Kemudian aktor asal Amerika Serikat Morgan Freeman masuk untuk menyampaikan pidato pembukaan.
"Sepak bola menyatukan bangsa," kata Morgan Freeman pada pidatonya.
Bersama dengan Morgan Freeman hadir pula Ghanim Al Muftah yang merupakan Brand Ambassador Piala Dunia 2022.
BACA JUGA:Prediksi Qatar vs Ekuador, Laga Pembuka Piala Dunia 2022
Ghanim hadir di pembukaan itu untuk melantunkan ayat suci Al Quran tepatnya Surat Al-Hujurat ayat 13.
Bendera peserta dan jersey kebesaran dari 32 tim juga ditampilkan di acara pembukan piala dunia.
Selain itu secara berurutan ditampilkan theme song Piala Dunia dari 1998 yaitu La Copa De La Vida hingga Piala Dunia 2022 yang berjudul Hayya Hayya.*