Midang Bebuke 2023, Upaya Bupati OKI Lestarikan Adat Budaya

Selasa 25-04-2023,08:27 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Masyarakat Kota Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dikenal dengan adat budayanya yang tinggi, salah satu warisan budaya yang tetap lestari yaitu Tradisi ‘Midang Bebuke’ (karnaval muda-mudi berpakaian adat pada lebaran idul fitri,red).

  Setelah vakum akibat pandemi, Bupati OKI H Iskandar SE kembali mendorong gelaran Midang Bebuke kembali dilaksanakan pada tahun ini agar seluruh masyarakat bisa kembali menikmati adat budaya yang digelar pada hari ketiga dan keempat lebaran Idul Fitri ini.   “Bagian dari upaya kita melestarikan adat budaya yang menjadi kearifkan lokal dan ciri khas masyarakat Kayuagung, Ogan Komering Ilir.   Even ini telah menjadi kegiatan tahunan,” ungkap Bupati OKI melalui Sekretaris Daerah, H Husin S.Pd MM MPd, pada Senin 24 April 2023.   BACA JUGA:Balik Mudik Via Udara, Pastikan Maskapai Penerbangan Anda Telah Lakukan 6 Langkah Ini   Pada Gelaran hari pertama, Midang Bebuke tahun 2023 tampak lebih meriah, masyarakat Kota Kayuagung tumpah ruah menyaksikan arak-arakan pengantin remaja yang mengelilingi Sungai Komering dengan iringan musik tanjidor.   Midang pada hari ini diikuti oleh enam (6) kelurahan antara lain, Kutaraya, Cinta Raja, Paku, Mangun Jaya, Jua-Jua, dan Kayuagung asli.   Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten OKI, Ahmadin Ilyas mengatakan, rangkaian midang tahun ini sudah dimulai sebelum Ramadan lalu melalui lomba busana virtual.   “Seiring perkembangan zaman midang tahun ini dikemas lebih meriah, melibatkan anak-anak muda agar mencitai budayanya, kita gelar perlombaan busana secara virtual,” terang dia.   BACA JUGA:Liburan Lebaran, Objek Wisata di Kota Pagaralam Dipadati Pengunjung, Ini Buktinya?   Pada gelaran midang bebuke jelas dia, peserta dari masing-masing kelurahan kembali dinilai oleh dewan juri, kelurahan terbaik akan mendapat hadiah dari Bupati OKI.   “Kategorinya antara lain busana pria terbaik, busana wanita terbaik, juga kelurahan peserta midang terbaik,” jelas Ahmadin.   Arman salah satu perantau asal Jakarta mengaku bangga bisa kembali menyaksikan midang bebuke.   “Kalau mudik ya midang ini kita nanti-nanti, Alhamdulilah meski zaman berubah adat budaya ini tetap terjaga, saya mengapresiasi Pemkab OKI,” jelasnya.   BACA JUGA:Pejabat dan ASN OKI Salurkan Zakat Lewat Baznas, Ini Pesan Wakil Bupati   Sebelumnya tradisi midang telah diakui sebagai warisan budaya tak benda (WBTB) oleh Kemendikbud RI serta telah mendapat sertifikat Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) dari pemerintah pusat sebagai khasanah kekayaan budaya masyarakat Kayuagung OKI. *
Tags : #tanjidor #sungai komering #sekda #pandemi #oki #midang bebuke #kelurahan #kearifan lokal #idul fitri #bupati
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini