Tak hanya itu, untuk memanjakan para Brand Partner Young Living, pihaknya juga memberikan produk paket membership atau Premium Experience Package (PEP).
“Penawaran ini tidak hanya ditujukan bagi brand partner YL saja melainkan seluruh masyarakat yang tertarik memulai gaya hidup sehat dengan bantuan produk-produk alami dari Young Living,”sambungnya.
PEP Hadir dengan 4 pilihan Diffuser yang lebih menarik, dan 10 essential oil paling best seller di Young Living serta 1 set DIY Kit yang bisa digunakan dan bermanfaat bagi seluruh keluarga.
“Semoga kita semua senantiasa sehat dan dapat terus memberikan yang terbaik bagi keluarga. Mulai dengan rutin menggunakan essential oil yang 100% murni dari Young Living, serta menjauhkan bahanbahan kimia berbahaya dari produk perawatan diri serta perawatan rumah.
BACA JUGA:Mengenal Frugal Living, Gaya Hidup Hemat Masa Kini Menuju Kebebasan Finansial
Sementara itu, salah seorang brand partner Young Living, Isni Andriana Membagikan pengalamannya selama menggunakan Young Living sebagai gaya hidup sehat nya.
“Saya sudah mengenal produk essential oil dari Young Living ini sejak 10 tahun lalu. Dan mulai pemakaian rutin saat saya terkena Covid-19 beberapa tahun lalu. Dengan menggunakan produk dari Young Living yaitu papermint oil dan Black Seed untuk pemakaian luar dan obat dari dokter mempercepat proses penyembuhan pada tubuh saya,”jelasnya.
Sekilas informasi, Young Living adalah sebuah merk dagang Essential Oil ( atau yang di Indonesia dikenal dengan nama Minyak Atsiri ) dari Amerika Serikat, yang berdiri sejak tahun 1997.
Young Living sendiri dibentuk dan dikenalkan oleh D. Gary Young yang juga dikenal sebagai Founder dari Young Living.
Young Living sendiri menjadi pelopor dan satu-satunya penyedia produk Essential Oil dengan kualitas terbaik yang di akui pasar dunia.*