Jambore Pramuka Dunia di Korea Selatan tersebut diikuti sekitar 43.000 Pramuka/Pandu dari sekitar 160 negara dan teritori di seluruh dunia dengan Tema Drew Your Dream artinya Gambarlah Impianmu.
Tema ini mewakili ide-ide anak muda untuk dapat menciptakan peluang untuk mewujudkan impian Jambore mereka dalam lingkungan yang aman, inklusif, dan berkelanjutan.
Diketahui, Kontingen Kwarcab. GP Kabupaten Ogan Ilir selama di Korea Selatan bergabung dengan Kontingen Kwarda Sumsel dan menyatu dengan kontingen Kwrnas mewakili Indonesia dalam Jambore Dunia tersebut.
Selama di Korea Selatan para Kontingen menggelar sejumlah penampilan seni budaya, pameran, dan bahkan membuka Indonesia Food House, kedai makan yang menyajikan berbagai makanan khas Indonesia.
BACA JUGA:BIKIN BANGGA! Muba Raih Juara Kuliner Terbaik Festival Anjungan Sumsel 2023
Peserta Pramuka Ogan Ilir yang mengikuti Jambore dunia adalah
1. Ahmad Khairul Fanny dari SMPN 1 Indralaya Utara
2. M. Fastabiq Khair dari MTsN Sakatiga
3. Zia Fajar Lia Mahera dari SMPN 1 Indralaya
BACA JUGA:Keren Abis, Motor Buatan Pabrik Senjata Dipasarkan di Indonesia, Harganya?
4. Adzkia Syfa Ainun Najah .dari MTs Pondok Pesantren Al Ittifaqiyah Indralaya
Turut juga mendampingi Bupati Panca Wijaya Akbar para pengurus Kwarcab Kabupaten Ogan Ilir.
Dantaranya Wakil Ketua Bidang Pengembangan H. M. Taher Ritonga, Wakil Ketua Bidang Parasarana Ruslan, ST, MM , MT.
Lalu,, Wakil Mabicab Ogan Ilir Solahudin, SE, MSi, Bendahara Kwarcab Sayadi, S. Sos, Kabag Umum Setda Ogan Ilir Sunarto dan Kabag Protokol Ahmad Alfarisy, SH, MM. *