PALEMBANG PALPRES.COM - Kampus Universitas Sriwijaya atau yang lebih dikenal sebagai Unsri, memiliki sejarah yang panjang dan kaya.
Universitas ini didirikan pada tanggal 7 Mei 1960, dan merupakan universitas terbesar dan tertua di Pulau Sumatera Indonesia.
Unsri saat ini berlokasi di Kota Palembang dan Indralaya, Ogan Ilir.
Awal berdirinya Unsri dimulai dengan pembentukan Yayasan Perguruan Tinggi Sriwijaya.
BACA JUGA:SELAMAT! 4 Bansos Cair Sekaligus Bulan Agustus 2023, KPM Terima Uang hingga Rp1 Juta
Kemudian pada tanggal 7 Mei 1960 Presiden Soekarno secara resmi mengeluarkan penetapan pembentukan Universitas Sriwijaya. Pendirian Unsri ini merupakan hasil usaha dari sekelompok tokoh yang peduli terhadap pendidikan di daerah tersebut.
Selama perjalanannya Unsri terus melakukan pengembangan dan perluasan.
Universitas ini memiliki berbagai fakultas dan program studi yang menawarkan pendidikan di berbagai bidang, seperti ilmu sosial dan politik ekonomi hukum teknik pertanian kedokteran farmasi kebidanan dan masih banyak lagi.
Selain itu Unsri juga dikenal dengan beberapa program dan kegiatan akademik yang berprestasi.
BACA JUGA:Rekomendasi 5 Motor Matic Sport, Khusus Buat Kamu yang Ingin Irit BBM
Beberapa di antaranya adalah program studi pascasarjana yang terakreditasi dengan baik, penelitian dan publikasi ilmiah yang produktif, serta program kerjasama internasional dengan perguruan tinggi di luar negeri.
Perkembangan Unsri juga ditandai dengan adanya penambahan gedung-gedung perkuliahan, laboratorium perpustakaan dan fasilitas lainnya yang mendukung proses belajar-mengajar.
Kampus ini juga dilengkapi dengan sarana olahraga tempat ibadah dan fasilitas lainny,a untuk kegiatan mahasiswa di luar akademik.
Sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia, Unsri memiliki peran penting dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan pendidikan di Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Abu Jahal dan Abu Lahab, 2 Penentang Nabi yang Mati dalam Kekafiran