Untuk mengetahui baik atau tidaknya seekor perkutut dapat dilihat berdasarkan katuranggan ciri fisik seperti bentuk tubuh, bulu, paruh kaki, sifat perilaku dan pada saat berbunyi seperti perkutut yang manggung saat terbitnya matahari disebut katuranggan Gedong Menggok
Perkutut tersebut dipercaya sangat baik untuk dipelihara karena akan mendatangkan rezeki serta bisa menaikkan derajat dan pangkat bagi pemiliknya.
Tidak terlepas dari mitos ini di dalam primbon Jawa dan petuah para leluhur pada zaman dahulu juga sangat menyarankan antara perkutut dan pemiliknya haruslah selaras sehingga kekuatan tuah dan yoninya bisa menyatu dan memberikan energi yang positif kepada pemiliknya.
Berikut 5 tanda atau ciri perkutut yang sudah selaras dengan pemiliknya.
1. Burung perkutut setelah beberapa hari dipelihara akan mulai muncul ciri khusus pada bagian tubuh dengan sendirinya dengan kata lain hal ini disebut dengan katuranggan.
Ciri khusus perkutut yang tiba-tiba muncul setelah dipelihara biasa disebut dengan nama katuranggan Tiban.
Ciri-ciri tersebut muncul seiringnya waktu setelah proses adaptasi antara energi pemiliknya dengan perkutut yang dipeliharanya.
Katuranggan Tiban biasanya terjadi selain dari faktor alam juga bisa terjadi karena karakter perkutut yang sudah mulai menyelaraskan diri dengan karakter pemiliknya.
Bahkan ada juga yang mengatakan burung perkutut katuranggan yang baru ditangkap dari alam liar burung tersebut awalnya sengaja tidak menampakkan ciri khusus pada bagian tubuhnya.
Saat baru pertama kali dipelihara setelah beberapa hari dipelihara dan mulai selaras dengan pemiliknya burung perkutut tersebut baru ini melihatkan katuranggan atau ciri pada bagian tubuhnya yang sebenarnya.
2. Burung perkutut berbunyi saat pemiliknya datang atau menghampirinya hal demikian dapat terjadi antara perkutut beryoni dan pemiliknya yang sudah bersinergi.
Biasa burung perkutut seperti ini sudah memiliki ikatan emosional yang sangat kuat dengan pemiliknya hal ini terjadi karena keikhlasan dan kelembutan sang pemilik dalam memelihara dan merawat burung perkutut tersebut sehingga memunculkan energi yang positif dan keselarasan dari keduanya.
BACA JUGA:Inilah 2 Jenis Perkutut yang Bikin Pemiliknya Kaya Raya 7 Turunan, Paling Diincar Kolektor
Karena jika energi keduanya sudah selaras antara perkutut dan pemiliknya maka biasanya dapat terlihat seperti saling mempunyai ikatan batin antara keduanya yang sangat dekat.