5 Kota Paling Ramai di Sumatera Barat, Padang Hanya Nomor 3, Lalu Juaranya Siapa?

Rabu 20-09-2023,22:16 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Namun kemudian pada 1975, daerah ini dimekarkan menjadi kota. 

Saat ini Kota Payakumbuh memiliki jumlah populasi terbesar kedua di Sumatera Barat.

Berdasarkan data BPS Sumatera Barat, jumlah penduduk kota Payakumbuh mencapai 140.118 jiwa, naik 1,1 persen dari tahun sebelumnya.

Adapun tingkat kepadatan penduduk mencapai 1.822 jiwa per km persegi.

Kota Payakumbuh memiliki luas mencapai 80,44 km persegi.

Sebelumnya kota ini memiliki tiga kecamatan. 

Setelah dimekarkan, Payakumbuh kini mempunyai lima kecamatan.

Kecamatan paling banyak sekaligus paling ramai penduduk di kota ini adalah Kecamatan Payakumbuh Barat sebanyak 55.133 jiwa penduduk atau hampir setara dengan jumlah penduduk kota Padang Panjang sementara kepadatan penduduk di kecamatan Payakumbuh Barat mencapai 2.893 jiwa per km2 nya.

Untuk warga Kota Payakumbuh, kamu ada di kota paling ramai nomor 4 di Sumatera Barat.

 

3. Padang 

Kota yang menjadi ibukota provinsi Sumatera Barat ini bukanlah kota paling ramai menurut kepadatan penduduk di wilayah Sumatera Barat.

Kota yang memiliki luas wilayah mencapai 69,36 km persegi ini, menjadi kota paling luas di Sumatera Barat.

Namun dari total luas wilayah daratan tersebut, hampir setengah merupakan kawasan hutan lindung, suaka alam, dan cagar budaya.

Hal ini menjadikan Kota Padang sebagai kota dengan luas hutan lindung dan suaka alam terbesar di Sumatera Barat.

Luas wilayah yang digunakan untuk pemukiman bisnis dan budidaya di kota ini hanyalah 29,63 km persegi.

Kategori :