PALEMBANG, PALPRES.COM - Rahasia kepribadian wanita terungkap, tennyata hanya dengan alas kaki bisa bocorkan karakter mereka.
Seperti diketahui, alas kaki sudah dipergunakan dari ribuan tahun yang lalu.
Alas kaki yang tertua di dunia adalah sepasang sepatu tenun kulit yang berusia 10.000 tahun yang terdapat di Oregon, Amerika Serikat.
Tujuan penggunaan alas kaki adalah untuk melindungi telapak kaki dari kondisi lingkungan di sekitar, misalnya jalan yang berbatu, duri yang terdapat di jalanan, aspal yang panas, dan kondisi lainnya yang harus menggunakan alas kaki.
Alas kaki bisa sandal ataupun sepatu kalau sendal bagian atasnya tidak tertutup, hanya melindungi bagian telapak kaki
Sedangkan sepatu menutupi semua bagian kaki dari atas sampai ke telapaknya.
Namun tahukah Anda, bahwa ternyata kamu bisa melihat kepribadian wanita dengan berdasarkan alas kaki yang sering digunakan loh..
1. Flat Shoes
BACA JUGA:Si Pemilik 2 Kepribadian! Inilah 5 Ciri Kamu Seorang Wanita Ambivert
Flat Shoes adalah sepatu yang tidak memiliki heels, sepatu jenis ini hak nya rata dan datar tanpa membuat tumit menjadi terangkat.
Contoh sepatu flat shoes adalah pantofel, balerina, dan slip on.
Sepatu flat shoes cocok untuk dikenakan di berbagai keadaan misalnya jalan-jalan ke mall, untuk acara formal sampai ke acara non formal sepat ini tetap bisa digunakan.
Sepatu flat shoes sangat baik untuk kesehatan kaki dan punggung karena akan membuat otot kaki kamu menjadi rileks dan lentur. Selain itu kamu juga akan terhindar dari cedera kaki dan punggung karena terlalu sering memakai sepatu high heels.
BACA JUGA:5 Objek Wisata Malam Terpopuler di Palembang, Viewnya Mahal Tempatnya Anak Muda Palembang Nongkrong!