Tak Lagi Gratis, Tahun Depan Naik Feeder Berbayar, Segini Tarifnya

Rabu 06-12-2023,17:34 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Bethanica

Dengan data yang didapatkan itu, lanjut ia mengatakan, bahwa kaum milenial sudah beralih ke transportasi LRT yang lebih cepat dan tidak terkena macet di Kota Palembang. 

"Apalagi kita melihat bahwa transportasi LRT ini menawarkan kenyamanan, keamanan hingga untuk harganya sendiri sangat murah meriah dibandingkan transportasi lainnya," akunya. 

Untuk itu ditahun ini pihaknya menargetkan tahun ini jumlah penumpang LRT mencapai 4 juta penumpang.

"Untuk target kita di tahun ini untuk penumpang LRT mencapai 4 juta, dan hingga saat ini sudah mencapai 3,7 juta penumpang. Dimana per harinya kita mencatat rata-rata 11 ribu penumpang," terangnya. 

BACA JUGA:5 Transportasi Umum di Bandara SMB II Palembang Untuk Memudahkan Perjalanan Kamu, Mau Pilih yang Mana?

Ia menjelaskan, bahwa pihaknya mencatat penumpang LRT di tahun ini mengalami peningkatan sekitar 30 persen, dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. 

"Kalau dibandingkan tahun sebelum-sebelumnya, kita mencatat adanya peningkatan jumlah penumpang," jelasnya.

Pada 2019 lalu jumlah penumpang sempat naik, tapi karena adanya Pandemi covid-19 mengalami penurunan. Kemudian pada 2022 lalu jumlah penumpang LRT mencapai 3 juta penumpang. 

"Kita sangat optimis di tahun ini target penumpang LRT kita akan sesuai dengan target yang mencapai 4 juta penumpang, saat saat ini tinggal sedikit lagi tercapai," ungkapnya. 

BACA JUGA:Kairan Quazi, Bocah Jenius yang Kini Menjabat Direktur Perusahaan Transportasi Luar Angkasa Milik Elon Musk

Ia menuturkan, bahwa pencapain ini tidak terlepas dari antusias masyarakat hingga terus meningkatnya pelayanan yang diberikan, hingga kepastian waktu keberangkatan dan kedatangan. *

 

Kategori :