"Program Sayembarasa adalah wujud konkret langkah Wahyoo dalam memberdayakan UMKM Kuliner, menjaring dan mencari role model pengusaha kuliner berbakat di Tanah air,”ungkap Peter.
Dewa Eka Prayoga, Founder Billionaire Coach menambahkan langkah Wahyoo menggelar Sayembarasa patut diapresiasi. Hal ini bisa menjadi motivator sekaligus katalis positif bagi pertumbuhan UMKM Kuliner di Indonesia.
“Berbekal pengalaman yang kami miliki, kami yakin bisa membawa UMKM Indonesia menjadi lebih maju karena kami percaya bahwa UMKM Indonesia sebagai produk lokal memiliki potensi tinggi untuk bersaing dengan produk-produk luar negeri,”terangnya.
Setelah tahapan Pitch Day & Food Test selesai, para juri akan menentukan beberapa UMKM terpilih untuk mendapatkan 4M (Money, Mentoring, Management Tools dan Market Access).
BACA JUGA:Kuliner Tradisional Indonesia, Ini Resep Membuat Kue Putu Ayu Khas Jawa
Melalui 4M ini UMKM bisa memperoleh banyak keuntungan tambahan bagi bisnisnya.
Mulai dari mendapatkan pendanaan, pengembangan usaha, program pendampingan, management tools untuk meningkatkan atau mempermudah operasional bisnis dan akses pasar untuk memperluas jangkauan bisnis dan pasar UMKM.*