Melalui metode ini kamu dapat mencapai tujuan keuangan jangka panjang.
Dan membuat perjalanan menuju kekayaan menjadi lebih teratur dan terukur.
Diansir dari beberapa sumber, berikut cara menabung ala orang Jepang yang dapat membantu meraih impian keuangan.
1. Catat Seluruh Pemasukan
BACA JUGA:5 Cara Mendapatkan Uang dengan Cepat dan Halal Tanpa Modal, Langsung Kaya Mendadak!
Salah satu kebiasaan menabung ala Jepang yang patut dicontoh adalah mencatat seluruh pemasukan.
Mereka cermat dalam mencatat setiap uang yang masuk.
Termasuk penghasilan dari pekerjaan utama, bonus, atau pendapatan tambahan.
Dengan mencatat secara rinci, kamu dapat memiliki gambaran yang lebih jelas, mengenai sumber dana dan mengidentifikasi potensi penghematan.
BACA JUGA:Ingin Cepat Kaya dan Jadi Miliarder? Baca 5 Buku Tentang Personal Finance, Dijamin Bisa Ubah Hidupmu
2. Prioritaskan Menabung dan Alokasikan Dana ke Beberapa Pos
Orang Jepang memiliki prinsip untuk mengalokasikan sebagian penghasilan mereka, untuk menabung sebelum memikirkan pengeluaran lainnya.
Mereka membagi dana ke dalam beberapa pos, seperti kebutuhan sehari-hari, tabungan darurat, investasi, dan belanja hiburan.
Dengan mengutamakan menabung, kamu dapat memastikan bahwa kebutuhan keuangan jangka panjang terpenuhi.
Sebelum memikirkan pengeluaran yang bersifat konsumtif.