Bansos PKH dan BPNT Cair Lagi Tahun 2024, Ini Komponen dan Nominal Bantuan yang Diterima

Minggu 24-12-2023,17:30 WIB
Reporter : Bethanica
Editor : Bethanica

PALEMBANG,PALPRES.COM- Kabar gembira, bansos PKH dan BPNT cair lagi tahun 2024, ini komponen dan nominal bantuan yang diterima.

Pemerintah Indonesia masih akan menyalurakn bansos PKH dan BPNT tahun 2024 kepada 21,35 juta keluarga penerima manfaat.

Bahkan ditahun 2024, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI berencana akan menambah anggaran penyaluran bansos.

Lalu, apakah ditahun 2024 nanti jumlah penerima bantuan sosial akan bertambah?

BACA JUGA:5 Manfaat Utama Batu Akik Merah Delima Burma, Nomor 4 Kesukaan Kaum Adam

Terkait hal tersebut saat ini masih belum ada informasi resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Namun yang pasti, ditahun 2024 nanti ada perubahan mekanisme penciaran untuk bantuan PKH dan BPNT. 

Jika sebelumnya bantuan dicairkan per tiga bulan, namun saat ini bantuan disalurkan per 2 bulan untuk penerima manfaat yang mekanisme pencairannya lewat KKS Bank Himbara. 

Aturan ini juga akan berlaku ditahun 2024 mendatang.

BACA JUGA:Ini 5 Gereja Terbesar di Indonesia, Ada yang Dapat Tampung 30 Ribu Jemaat

BACA JUGA:6 Khasiat Batu Akik Tapak Jalak yang Perlu Kamu Tahu, Bisa untuk Melihat Alam Gaib

Dengan demikian nominal bantuan yang diterima oleh penerima manfaat juga mengalami perubahan sebagai berikut:

- Balita 0-6 tahun sebelumnya menerima Rp750.000 per tiga bulan kini menerima Rp500.000 per dua bulan

- Anak usia SD sebelumnya menerima Rp225.000 per tiga bulan kini menerima Rp150.000 per dua bulan

- Anak usia SMP sebelumnya menerima Rp375.000 per tiga bulan kini menerima Rp250.000 per dua bulan

Kategori :