Suzuki Makin Konsisten, Sediakan Produk Rendah Emisi dan Ramah Lingkungan

Kamis 25-01-2024,14:56 WIB
Reporter : Dody Suryawan
Editor : Sulis Utomo

Pada tahapan awal, Suzuki Indonesia menjalankan Suzuki Green Procurement Guideline, yaitu panduan peraturan dan kesepakatan atas pengujian dan pengawasan bahwa seluruh vendor yang menyuplai bahan produksi kepada pabrik Suzuki telah memiliki landasan hukum akan komitmen penjagaan lingkungan dan bebas dari 30 bahan kimia berbahaya yang sudah disahkan secara global. 

BACA JUGA:BURUAN! Ada Kode Promo Gojek 25 Januari 2024 Diskon 90 Persen Layanan GoRide, GoCar, GoPay, GoSend dan GoFood

BACA JUGA:Masyarakat Miskin Bahagia! Bantuan PKH Tahap 1 Mulai Cair, Siapkan Dokumen Ini untuk Merasakan Manfaatnya

Hingga tahun 2023, Suzuki Green Procurement Guideline telah mengawasi 464 vendor aktifnya, yang tujuannya agar konsumen dapat yakin dan tenang seluruh produk Suzuki Indonesia aman untuk digunakan dan telah berstandar global. 

Selain itu, Suzuki Indonesia juga menargetkan setiap vendor untuk dapat mengurangi 5% emisi di keseluruhan proses produksinya setiap tahun, dimulai dari tahun 2024," katanya.

“Ini merupakan langkah konkret yang dilakukan Suzuki Indonesia untuk menuju upaya reduksi karbon di tahun 2060,” ungkap Joshi Prasetya.

Sejak tahun 2020 hingga 2023 lalu, Suzuki Indonesia telah melakukan berbagai upaya untuk mereduksi penggunaan energi pada setiap proses produksi melalui metode Kaizen. 

BACA JUGA:Dapatkan Voucher Belanja Seru dari Shopee 25 Januari 2024, Buruan Jangan Sampai Ketinggalan

BACA JUGA:Kesempatan Terbatas! Ini Cara Paling Anyar Dapatin Saldo DANA Gratis Rp280.000, Sekali Gas Langsung Cair

Di tahun ini dan kedepannya, kata Joshi Prasetya, Suzuki Indonesia menargetkan beberapa inisiatif.

Diantaranya dengan upaya green energy, yaitu upaya penanaman tanaman sebagai ekosistem yang menunjang mitigasi perubahan iklim, dengan penyerapan dan penyimpanan karbon biru yang dapat mengurangi emisi di berbagai wilayah Indonesia. 

Suzuki Indonesia optimis dapat mencapai target milestone untuk mereduksi karbon lebih dari 41% pada tahun 2030, dan mengoptimalkan langkah menuju target reduksi karbon yang lebih besar lagi pada tahun 2060 mendatang. 

Suzuki Indonesia percaya, bahwa reduksi karbon merupakan aspek krusial untuk masa depan bangsa kita. 

BACA JUGA:Alhamdulillah, Pengantin di Sekayu Bisa Pakai Mobdin Bupati, Sopir dan BBM Disediakan Gratis

BACA JUGA:Proses Mudah, Cair Secepat Kilat! Ini Cara Mencairkan Saldo Akulaku ke GoPay

“Visi inilah yang mendorong kami untuk terus mengerjakan seluruh strategi reduksi karbon maupun konversi energi terbarukan, dalam proses produksi.

Kategori :