Ratu Dewa Serahkan Bantuan, Datangi Warga Korban Banjir di 3-4 Ulu

Rabu 31-01-2024,10:29 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Penjabat Walikota Palembang, Ratu Dewa meninjau langsung keadaan warga Kota Palembang yang terdampak banjir.

Kali ini, Ratu Dewa meninjau langsung dan membagikan bantuan beras kepada warga di Lorong Prajurit Nangyu, Kelurahan 3-4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Selasa 30 Januari 2024.

Ditengah hujan rintik-rintik, Ratu Dewa sengaja turun langsung meninjau ke lokasi banjir.

Hal ini menurutnya agar bisa ikut merasakan apa yang dirasakan oleh warganya yang sedang kesulitan, serta langsung membantu warga.

BACA JUGA:Peringatan Dini Hari Rabu 31 Januari 2024: 6 Daerah di Sumatera Selatan Diprediksi Hujan Petir di Siang Hari

BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Launching Gerakan Pengendalian Inflasi Serentak Se-Sumsel, Bantu Masyarakat

"Karena saya ingin merasakan bagaimana kalau kondisi ini terjadi di kita, suasana kebatinan psikologi ini kita tempatkan di diri kita," ungkapnya.

Dari lokasi terpantau ketinggian genangan air mencapai lutut orang dewasa.

Satu per satu Ratu Dewa mendatangi rumah warga terdampak banjir dan menyerahkan bantuan.

Ratu Dewa pun turut mendengarkan keluhan dan juga curhatan warganya. 

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni: Mari Menabung di BSB!

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Apriyadi dan Pj Bupati OKU Duet Baca Berita di TVRI

Ratu Dewa mengungkapkan jika sebanyak 30 kelurahan yang ada 13 Kecamatan di Kota Palembang terdampak banjir. 

Lebih lanjut dijelaskan Dewa, jika hari ini ketinggian air telah berangsur surut dibandingan beberapa hari yang lalu. 

Kendati demikian, dirinya tetap meminta warga Kota Palembang untuk tetap waspada.

Kategori :