Inilah 7 Tips Diet Tanpa Olahraga, Efektif Turunkan Berat Badan dengan Cepat dan Mudah!

Senin 05-02-2024,01:04 WIB
Reporter : Aisyah Safitri
Editor : Ella Sulistiana

Dengan mengonsumsi makanan yang tinggi fiber atau serat tentunya akan membuat rasa kenyang lebih bertahan lama. 

Karena itulah dengan mengonsumsi makanan berserat tinggi bisa membantu kamu dalam mengurangi asupan karbohidrat dan kalori yang bisa memicu peningkatan berat badan, lho. 

BACA JUGA:Kamu Kena Asam Urat? Jangan Khawatir, Coba 5 Makanan yang Bisa Turunkan Kadar Purin dalam Darah Ini

Diet dengan mengonsumsi makanan tinggi serat pun mudah dilakukan. 

Kamu bisa mengonsumsi makanan yang umum seperti sayuran hijau, kacang-kacangan, kubis brussel, buah jeruk dan masih banyak lagi.

5. Makan tanpa gangguan TV atau gadget

Sebuah penelitian pada tahun 2013 menyebutkan bahwa, orang yang makan sambil ditemani dengan TV atau gadget dapat mengonsumsi 10 persen lebih banyak kalori. 

BACA JUGA:7 Pantangan Makanan bagi Penderita Diabetes, Salah Satunya Olahan Daging, Ketahui Yuk Biar Gak Makin Parah

Nah, kenyataannya, makan sambil menonton TV atau bermain gadget membuat seseorang menjadi tidak memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi. 

Dampaknya mereka akan makan secara berlebihan dan tidak memperhatikan asupan yang mereka makan. 

Nah, dalam jangka panjang, tentunya kebiasaan ini akan memicu kenaikan berat badan. 

Oleh karena itu, sebaiknya taruh HP atau makan di tempat yang jauh dari TV dan gadget.

BACA JUGA:7 Makanan yang Mengandung Kolagen Tinggi, Bikin Kulit Kencang dan Sehat Alami, Nomor 5 Belum Banyak yang Tahu

Sehingga kamu bisa lebih fokus kepada makanan yang kamu konsumsi.

6. Hindari minuman yang manis

Tips selanjutnya yang bisa kamu lakukan saat ingin diet tanpa olahraga adalah dengan menghindari minuman yang manis dan mengandung banyak gula. 

Kategori :