Nikho juga menambahkan, kegiatan ini sebagai bentuk komitmen Pertamina dalam penanganan stunting di Provinsi Sumatera Selatan.
Serta menciptakan generasi bebas stunting di masa mendatang.
“Pertamina berupaya untuk terus berkomitmen dalam melaksanakan program-program yang tentunya berdasarkan pendekatan Environmental, Social dan Governance (ESG),” jelasnya.
Serta mengajak seluruh masyarakat membantu Pemerintah dalam penanganan stunting ini.
Kepala Puskesmas Nagaswidak, Kiki Ayu mengatakan balita yang menerima paket makanan tambahan yang disalurkan melalui puskesmas akan didampingi.
BACA JUGA:Pertamina Berikan Sosialisasi Tanggap dan Siaga Terhadap Bencana Alam ke Masyarakat Talang Jambe
Serta akan dipantau oleh tim pelaksana puskesmas agar prosesnya tercapai sesuai yang kita harapkan.
“Kami berterima kasih kepada Pertamina, dengan adanya bantuan berupa makanan tambahan, susu ibu hamil dan alat kesehatan untuk bayi dan balita,” katanya.
Bantuan yang diterima ini sangat membantu agar lebih optimal pelaksanaan penanganan stunting.
Dan tentunya dapat mendukung pencapaian target pemerintah pada Tahun 2024.
Selain itu untuk penanganan stunting ini memerlukan kerja sama dari berbagai pihak.