8 Buah yang Baik Dikonsumsi Saat Sahur, Cegah Dehidrasi, Tubuh Bugar Anti Lemas Seharian

Rabu 27-03-2024,14:54 WIB
Reporter : Juli Aulia
Editor : Bethanica

Akan lebih bermanfaat jika apel langsung dikonsumsi tanpa dikupas.

BACA JUGA:Mudah Lapar Saat Puasa? Coba Hindari 8 Makanan Ini Saat Sahur, Nomor 5 Paling Sering Dikonsumsi

6. Alpukat

Alpukat memiliki kandungan serat tinggi yang baik dikonsumsi saat sahur.

Bukan hanya itu saja, makanan sehat ini juga mengandung tinggi lemak sehat, serta protein nabati yang akan memberikan rasa kenyang lebih lama.

Selain itu, alpukat juga mampu menurunkan kadar kolesterol, menjaga kulit, serta kesehatan kuku dan rambut.

 

7. Pepaya

Pepaya mengandung banyak nutrisi, mulai dari beta karoten, vitamin C, E, antioksidan, antikarsinogenik hingga carotenoid.

Buah yang memiliki rasa manis ini juga mengandung enzim papain yang bermanfaat dalam menjaga kesehatan dan sistem pencernaan serta imunitas tubuh.

 

8. Air Kelapa

Air kelapa memiliki kandungan isotonik yang dapat mengganti cairan tubuh yang hilang. 

Selain itu, air kelapa juga dapat mengobati lambung yang terasa perih karena asam lambung yang meningkat. 

Untuk membantu mengontrol gula darah, serta menurunkan kadar kolesterol, para pengidap darah tinggi direkomendasikan untuk mengonsumsi makanan sehat ini.

Kategori :