Sangat Disayangkan, Bandara SMB II Palembang Bukan Lagi Bandara Internasional, Statusnya Jadi Bandara Domestik

Kamis 25-04-2024,20:41 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Tak disangka-sangka, kabar mengejutkan terjadi di Bandara Sultan Mahmud Badarudin (SMB) II Palembang.

Dengan keluarnya keputusan baru yang ditetapkan oleh Menteri Perhubungan RI, Bandara SMB II Palembang bukan lagi salah bandara internasional di Indonesia. 

Hal tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Perhubungan RI Nomor KM 31 Tahun 2024 tentang Penetapan Bandar Udara Internasional, yang ditandatangani pada 2 April 2024 lalu.

Bandara SMB II kini resmi statusnya menjadi Bandara Domestik. 

BACA JUGA:Pj Bupati Banyuasin Ajak Unsur Pemerintah Beri Pelayanan Terbaik kepada Masyarakat

BACA JUGA:Berasa Liburan di Dunia Fantasi! Ini 5 Alasan Kenapa Universal Studio Singapore Worth It untuk Dikunjungi

Dalam Keputusannya yang tercantum dalam Diktum KEEMPAT, berbunyi “Dengan berlakunya keputusan Menteri ini maka bandar udara yang tidak tercantum pada Diktum PERTAMA Keputusan Menteri ini yang penggunaan sebelumnya merupakan bandar udara internasional, menjadi bandar udara domestic,” begitu bunyi Keputusan Menteri Perhubungan.

Selanjutnya dijelaskan juga jika penerbangan luar negeri pada bandar udara yang menjadi bandar udara domestik sebagaimana dimaksud pada Diktum Keempat, masih dapat dilaksanakan.

Selama jangka waktu yang ditetapkan di dalam persetujuan pelaksanaan rute penerbangan atau izin terbang (flight clearance) yang dimiliki oleh operator pesawat udara yang sudah diterbitkan sebelum berlakunya keputusan menteri ini.

Padahal sebelumnya diberitakan, Bandara SMB II saat ini tengah bersiap siap untuk kembali membuka penerbangan internasional. 

BACA JUGA:7 Fakta Menarik dari Film Ipar Adalah Mau, Nomer 2 Sempat Viral Di TikTok

BACA JUGA:Polda Sumsel Saksikan Penandatanganan MoU Polri dan Kementerian Pertanian

Dimana dalam berita sebelumnya, pihak Bandar Udara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang akan kembali melayani penerbangan internasional.

Dan segala persiapan telah dilakukan begitu juga dengan instrumen yang dibutuhkan sudah terpenuhi.

Kesiapan itu dikatakan Executive General Manager SMB II R Iwan Inaya Mahdar beberapa waktu lalu.

Kategori :