PALPRES.COM - Memiliki berat badan ideal merupakan hal yang diidamkan setiap orang, baik pria maupun wanita.
Seseorang dengan berat badan ideal tentunya bisa membantu menurunkan resiko adanya penyakit lantaran terlalu gemuk atau terlalu kurus.
Berat badan yang ideal bukan mereka yang mempunyai tubuh langsing, namun berat badan ideal ketika tinggi dan berat badan seimbang.
Terdapat beberapa cara untuk mengetahui apakah berat badan yang dimiliki sudah ideal atau belum.
BACA JUGA:5 Tanaman Hias Ini Aromanya Tak Kalah Harum dari Parfum, Nomor 2 Paling Dibenci Nyamuk
BACA JUGA:Ngantuk Usai Makan Siang di Jam Kerja, Ini 6 Tips Ampuh Mengatasinya
Jika kamu termasuk orang yang terlalu kurus dan ingin mempunyai berat badan yang ideal, maka konsumsi buah ini agar berat badan bisa naik.
Dengan mengkonsmsi buah dan sayur yang mempunyai manfaat untuk menaikkan berat badan bisa membuat kamu tetap sehat secara alami.
Sebelum mengetahui buah apa saja yang menjadi rekomendasi untuk menaikkan berat badan, kamu harus tahu bahwa satu piring dengan 80 gram nasi memiliki kandungan 22 gram karbohidrat.
Berikut ini 5 rekomendasi buah yang dipercaya bisa menaikkan berat badan agar ideal:
BACA JUGA:HEMAT BUDGET! Tempat Nongkrong Cantik di Bandung Ini Suguhkan Beragam Kuliner Jepang dan Italia
1. Buah Pisang
Ternyata, buah Pisang mempunyai kandungan yang setara dengan nasi 80 gram.
Setiap 100 gram buah pisang juga mengandung 22 gram karbohidrat, sehingga makan buah pisang seperti memakan satu piring nasi.