Berita Duka: Wafat di Embarkasi, Jemaah Kloter 2 Palembang Akan Dibadalhajikan

Selasa 14-05-2024,06:21 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Innalillahi wainnalillahi rojiun, kabar duka datang dari Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Palembang.

Salah satu calon jemaah haji (CJH) kloter 2, Nurseha binti Umar telah meninggal dunia di rumah sakit Siti Fatimah Palembang.

CJH ini meninggal saat menjalani perawatan di rumah sakit pada Senin 13 Mei 2024 malam. 

Nurseha binti Umar adalah calon jemaah haji asal Kota Palembang yang masuk asrama haji Sumsel bersama kloter 2 pada 12 Mei 2024 pagi.

BACA JUGA:6 Cara Ampuh Rawat Motor Listrik Selama Musim Hujan, Nomor 3 Wajib Banget!

BACA JUGA:HUT ke 59, PGN Tegaskan Rencana Strategis Perluas Pemanfaatan Gas Bumi

Ketika menjalani proses pemeriksaan di Asrama Haji, wanita berusia 52 tahun tersebut dinyatakan tidak laik terbang.

Kemudian Nurseha binti Umar oleh petugas dirujuk guna menjalani perawatan di rumah sakit Siti Fatimah Palembang. 

Sehingga Nurseha binti Umar tidak bisa berangkat bersama jemaah kloter 2 menuju Madinah pada pemberangkatan Senin 13 Mei 2024 kemarin. 

Setelah mejalani perawatan di rumah sakit rujukan, kondisi Nurseha binti Umar tidak kunjung membaik.

BACA JUGA:9 Manfaat Minuman Fermentasi Pohon Aren Untuk Kesehatan, Menghilangkan Stress hingga Menurunkan Demam

BACA JUGA:Timnas Putri Indonesia U17 Tersingkir dari Piala Asia Wanita U17 2024, Coach Mochi Siapkan Agenda Khusus

Dan akhirnya sekira pukul 20.00 WIB tadi malam, almarhumah menghembuskan nafas terakhirnya.

Rencananya, almarhumah Nurseha binti Umar siang ini akan diberangkatkan dari Rumah Duka di Jalan Letkol Nur Amin, Lorong Swadaya Murni, untuk dikebumikan di Desa Tanjung Pasir Kecamatan Pemulutan.  

Kepala Kanwil Kemenag Sumsel Syafitri Irwan selaku Ketua PPIH Embarkasi Palembang merasakan duka mendalam atas berpulangnya almarhumah.

Kategori :