Ratu Dewa Tuai Pujian Jadi Bapak Toleransi, Baksos dan Pengobatan Gratis PGI Diserbu Warga

Sabtu 25-05-2024,13:23 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Jonison

PALEMBANG, PALPRES.COM – Penjabat (Pj) Walikota Palembang menuai pujian dan dianggap Bapak Toleransi di kota Pempek ini.

Pujian tersebut disematkan kepada Ratu Dewa saat menghadiri kegiatan Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis yang dilakukan oleh Persekutuan Gereja Indonesia (GPI).

Pelaksanaan bakti sosial dan pengobatan gratis ini berlangsung di halaman GBI MPI Karya Baru, Kecamatan Alang- Alang Lebar, Sabtu 25 Mei 2024 pagi.

Ratu Dewa menunjukkan toleransi dan juga kekompakan antara agara yang ada di Kota Palembang.

BACA JUGA:TERUNGKAP! Tol Balikpapan - IKN Terapkan Teknologi Canggih dari Finlandia, Seperti Apa?

BACA JUGA:Ketua DPRD Ogan Ilir Ungkap Alasan Sebagian Besar Anggota DPRD Jarang Ngantor dan Tak Ikut Rapat Paripurna

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan HUT PGI ke 74 yang sudah berdiri sejak tahun 1950.

Ketua GBI Provinsi Sumsel Pendeta Oloan Nainggolan S.T.h dan Sekretaris Umum PGI Daerah Kota Palembang Pendeta Tuberto M Sihombing langsung memuji Pj Walikota Ratu Dewa yang terus mendukung kegiatan PGI selama ini.

"Ini luar biasa, saya kira cocok bapak Pj Walikota Palembang Ratu Dewa ini sebagai bapak toleransi beragama," ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, kesuksesan acara tersebut karena didukung oleh para tenaga kesehatan serta para relawan.

BACA JUGA:Gaji ke-13 ASN Segera Cair di Bulan Juni 2024, Ini Besaran Kategori yang di Dapat dari Pemerintah

BACA JUGA:5 Kota Tertua di Asia Tenggara, Nomor 2 Dijuluki Venesia Dari Timur

Ratusan warga memadati halaman GBI PGI untuk mendapatkan pengobatan dan bakti sosial tersebut.

Sementara itu, Pj Walikota Palembang Ratu Dewa mengapresiasi kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis yang digelar oleh PGI hari ini.

"Atas nama Pemerintah Kota Palembang kami mengucapkan selamat HUT PGI ke-74.

Kategori :