Petani Warga Muba Tenggelam, Basarnas Palembang Sisir Sungai Musi

Minggu 02-06-2024,14:12 WIB
Reporter : Sulis Utomo
Editor : Sulis Utomo

MUBA, PALPRES.COM – Seorang petani bernama Hanafia (59) warga Dusun II Desa Jud II Kecamatan Sanga Desa, Musi Banyuasin (Muba), diduga tenggelam di Pesisir Sungai Musi, Sabtu 1 Mei 2024, sekitar pukul 09.00 WIB.

Korban yang sehari-hari bekerja sebagai petani, terpeset dan tercebur ke Sungai Musi saat membasuh kaki di tangga semen yang ada di sungai tersebut.

Diduga karena arus sungai cukup deras, korban pun terseret dan akhirnya tenggelam,

Menurut informasi, saat itu salah seorang warga sempat melihat korban sedang menggeser kayu tenpat sandar perahu.

BACA JUGA:3 Weton Paling Beruntung, Hidupnya Bakal Makmur Hingga Akhir Tahun 2024

BACA JUGA:Fokus Berdayakan Digital Berbasis Komunitas, Smartfren Sabet Penghargaan TOP CSR Awards 2024

Setelah itu, korban terlihat membasuh kakinya di tangga semen, tepat di bantaran Sungai Musi.

Saat itu saksi pulang ke rumahnya.

Sekitar pukul 11.00 WIB, korban diketahui tak ada lagi di tempat dia terakhir terlihat.

Keluarga dan warga sekitar pun berusaha mencari keberadaan korban.

BACA JUGA:Media Inggris Prediksi Timnas Indonesia Menang Tipis atas Tanzania, Alasannya Karena Hal Ini

BACA JUGA:Berdesain Sporty Layaknya Beat, Motor Listrik Ini Sekali Cas Langsung Bisa Keliling Palembang

Namun yang didapatkan hanya sandal korban tertinggal di lokasi, dan bekas orang tergelincir di tangga semen yang ada di bantaran Sungai Musi.

Karena menduga korban tercebur ke Sungai Musi, warga dan keluarganya pun segera berusaha melakukan pencarian.

Namun karena korban tak kunjung ditemukan, informasi terkait korban yang diduga tenggelam di Sungai Musi segera dilaporkan ke pemerintah setempat.

Kategori :