9 Sosok Gaib Penguasa Tanah Jawa, Kekuatannya Tak Tertandingi, Ini Tempat Tinggalnya

Sabtu 08-06-2024,14:33 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

PALPRES.COM - Kata Hyang yang selama ini kita dengar ternyata bukanlah kata biasa, namun mempunyai makna yang sangat dalam.

Kata Hyang sendiri merujuk pada satu entitas berupa roh ataupun arwah leluhur yang menjadi penunggu tanah Jawa.

Konon, arwah leluhur ini ada di pegunungan Hyang di Jawa Timur atau Parahiyangan di Jawa Barat.

Menariknya, terminologi ini bisa ditemukan di Prasasti Sanghyang Tapak yang berasal dari Jawa Barat.

BACA JUGA:Soft Launching PLTMH di SDN 14 Rantau Dedap Muara Enim, Kolaborasi UMP dan Alumni

Secara etimologi, istilah Hyang berakar dari bahasa Jawa Kuno, Jawa Sunda yang merupakan bahasa serumpun dengan pribumi Jawa.

Artinya adalah sosok yang disembah atau Tuhan dimana secara hakikat merujuk pada sosok sesembahan bersifat tak kasat mata yang menetap di suatu lokasi.

Pegunungan Iyang atau Hyang merupakan sebuah pegunungan di Provinsi Jawa Timur Indonesia yang mencakup 5 kabupaten, yakni Jember, Bondowoso, Probolinggo, Situbundo dan sebagian kecil Kabupaten Lumajang.

Kata Iyang atau Hyang adalah sebutan dari gunung, maka Pulau Jawa dipercaya dikuasai oleh sembilan Sanghyang yang merupakan sosok gaib penguasa tanah Jawa.

BACA JUGA:Tak Pernah Didaki Manusia, Gunung Suci Ini Dipercaya Tempat Tinggal Dewa Siwa, Kamu Tahu?

Para penguasa Pulau Jawa ini dipercaya bersemayam di kahyangan yang juga berasal dari kata Hyang itu sendiri.

Parahyangan atau pegunungan Iyang adalah dua tempat pegunungan sakral yang dipercaya sebagai tempat parahyangan bernaung.

Kepercayaan masyarakat Jawa menuturkan, ada sembilan mahluk gaib atau Sanghyang yang dipercaya sebagai penguasa alam semesta di tanah Jawa.

Pastinya, kesembilan Sanghyang ini mempunyai kekuatan supranatural dan dihormati oleh masyarakat Jawa.

BACA JUGA:Inilah Bacaan Ajian Qulhu Geni dan Qulhu Sungsang Sunan Ampel, Raja Jin Tanah Jawa Sampai Tunduk

Kategori :