Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia Bakal Gagal ke Piala Dunia, Ini Alasannya

Jumat 14-06-2024,15:53 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

PALPRES.COM - Media Vietnam memprediksi Timnas Indonesia bakal gagal ke Piala Dunia 2024 karena alasan ini.

Timnas Indonesia membuat sejarah dengan lolos untuk pertama kalinya ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Selain itu, Skuad Garuda juga menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang tersisa. 

Timnas Indonesia tergabung bersama 17 tim lain di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA:Tak Ada Lawan Mudah di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Harus Bagaimana?

BACA JUGA:3 Jalan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026, Mau Pilih yang Mana?

Mereka adalah Qatar, Kuwait, Jepang, Korea Utara, Korea Selatan, China, Oman, Kirgistan, Iran, Uzbekistan, Irak, Arab Saudi, Yordania, Uni Emirat Arab, Bahrain, Australia dan Palestina.

Sebanyak 18 tim dibagi menjadi 3 grup pada putaran ketiga kualifikasi, masing-masing grupnya berisikan 6 tim.

Pembagian grup didasarkan pada peringkat Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA).

Berdasarkan prinsip tersebut, Indonesia yang menduduki peringkat 134 dunia dalam ranking FIFA dinilai sebagai tim lemah.

BACA JUGA:Bukan Timnas Indonesia, Inilah Tim dengan Ranking FIFA Terendah di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Kasus Maarten Paes Tak Masuk Agenda Sidang CAS, Jadi Kapan Bela Timnas Indonesia?

Dari 18 tim yang lolos ke putaran ketiga, Indonesia hanya unggul atas Kuwait yang duduk di peringkat 137 dunia.

Dengan demikian, tim besutan Shin Tae-yong kemungkinan besar akan menempati pot unggulan terakhir alias pot 6 sebelum dilakukan drawing atau pengundian grup.

Dengan masuk di pot unggulan terakhir, itu artinya Indonesia akan berisiko menghadapi tim-tim kuat dari pot 1 hingga pot 5.

Kategori :