PALPRES.COM - Istana Kepresidenan Cipanas adalah salah satu dari lima istana kepresidenan di Indonesia dan kali ini membuka lowongan kerja Tenaga PPNPN lulusan SMA SMK, Tertarik? Begini cara lamarnya.
Istana Kepresidenan Cipanas berdiri pada tahun 1740, dibangun oleh Gubernur Jenderal Gustaaf Willem Baron van Imhoff.
Pada awalnya Istana tersebut berupa vila kecil untuk menikmati pegunungan dan pemandian air panas.
Kini telah menjadi istana dan berkembang luas menjadi kompleks seluas 26 hektar.
BACA JUGA:Lowongan Kerja BUMN Terbaru PT Surveyor Indonesia Lulusan SMA SMK Sederajat, Batas Usia 45 Tahun
Istana ini dilengkapi dengan berbagai bangunan, paviliun, kebun raya, dan taman yang indah, menjadikannya salah satu istana dengan lingkungan paling asri dan nyaman di Indonesia.
Istana Kepresidenan Cipanas membuka lowongan kerja, kesempatan bagi lulusan SMA/SMK untuk bergabung sebagai Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN).
Berikut ini posisi yang tersedia dan persyaratan lengkapnya:
Lowongan Kerja Tenaga PPNPN Istana Kepresidenan Cipanas
Petugas Kebersihan Halaman dan Taman (PPNPN Taman)
- Pendidikan: SMA/SMK, diutamakan Jurusan Agrobisnis, Landscape dan Pertamanan, atau Kehutanan.
- Jenis Kelamin: Pria
- Usia: 21 - 30 tahun
- Pengalaman: Minimal 2 tahun di bidang yang relevan
Pramubakti Bidang Arsitektur Lanskap/Kehutanan (PPNPN Lanskap/Kehutanan)
- Pendidikan: S1/DIII Arsitektur Lanskap atau Kehutanan
- Jenis Kelamin: Pria/Wanita
- Usia: 21 - 30 tahun
- Pengalaman: Diutamakan memiliki minimal 1 tahun pengalaman di bidang yang relevan
Pramubakti Bidang Teknisi Listrik (PPNPN Teknisi Listrik)
- Pendidikan: DIII Teknik Listrik (diutamakan)
- Jenis Kelamin: Pria
- Usia: 21 - 30 tahun
- Pengalaman: Fresh Graduate diperkenankan, diutamakan memiliki minimal 1 tahun pengalaman di bidang teknisi listrik