MALANG, PALPRES.COM – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) dan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiah (PDNA) Kabupaten Malang menyelenggarakan Dialog Kebhinekaan, Minggu 11 Agustus 2024.
Dialog Kebhinekaan yang mengangkat tema di Aula BAU Universitas Muhammadiyah Malang itu, dihadiri oleh seluruh pimpinan dan para anggota dari PDPM dan PDNA se-Kabupaten Malang.
Hadir sebagai narasumber dalam acara ini adalah Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Antonius Benny Susetyo.
Lalu, Ketua MUI Kota Batu KH Nurbani Yusuf Batu, serta Staf Ahli Pusat Pendidikan dan Pelatihan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dan Pendiri Komunitas Padhang Makhsyar.
BACA JUGA:PKH dan BPNT Cair Lagi Untuk KPM Melalui PT.POS Indonesia, Cek Syarat dan Ketentuan Untuk Dapatnya!
BACA JUGA:SERU! Ratusan Pelajar di OKI Ramaikan Lomba Gerak Jalan dengan Kostum Unik
Acara tersebut dipandu moderator yaitu Ibnu Rizal.
Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Antonius Benny Susetyo, menyatakan Muhammadiyah adalah inspirasi gerakan muda yang mencerahkan.
"Bung Karno, seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, bagian dari Muhammadiyah.
Ibu Fatmawati jelas bagian dari Muhammadiyah.
BACA JUGA:Barcelona vs AS Monaco: Preview, Prediksi dan Susunan Pemain, Laga Pramusim Joan Gamper Trophy
Muhammadiyah dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya.
Gerakan Muhammadiyah, di Indonesia Timur, seperti Jayapura dan Kupang, misalnya, memberikan inspirasi di dunia Pendidikan, " ujar figure yang akrab disapa dengan panggilan Romo Benny ini.
Benny melanjutkan, Gerakan Pendidikan seperti ini sesuai dengan pengamalan nilai Pancasila sila kelima.