“Tujuan kita sama, yakni untuk pengembangan ekonomi di Sumsel, BPS dengan data-datanya, BI, OJK memfasilitasi bagaimana sektor perbankan dan non perbankan memfasilitasi kegiatan usaha sekaligus pengendalian inflasi, begitu juga dengan yang lain-lainnya baik itu pemerintah daerah, BUMN, BUMD," tambahnya.
BACA JUGA:Pesta Rakyat Kemerdekaan di OKI Jadi Hiburan dan Berkah Bagi UMKM
BACA JUGA:7 Tanaman Hias yang Indah dan Memiliki Khasiat Untuk Pengobatan, Apa Saja Jenisnya?
Elen juga menambahkan di sekretariat bersama akan menerima usulan-usulan dari instansi lainnya terkait untuk pengembangan ekonomi di Sumsel melalui nomor kontak yang akan disediakan.
"Jadi sinergi inilah yang kita yakini pasti bisa segera meningkatkan ekonomi sekaligus mengurangi kemiskinan di Sumsel. Nanti juga ada nomor kontaknya sehingga bapak dan ibu sekalian bisa memberikan masukan, saran ataupun program apakah bapak ibu juga ingin memberikan bantuan yang ingin disalurkan juga bisa kita akan terima dan diskusikan bersama untuk mewujudkan Sumsel di bidang ekonominya meningkat dan kemiskinan menurun," tandasnya.