PALPRES.COM - Beberapa sayuran yang wajib dihindari atau jika perlu jangan dimakan oleh penederita maag atau biasa disebut gerd.
Penyakit asam lambung atau GERD adalah kondisi ketika asam lambung naik ke esofagus atau kerongkongan.
Kondisi yang disebut juga sebagai penyakit refluks gastroesofagus ini dapat menimbulkan nyeri pada ulu hati, heartburn, serta berbagai gejala lainnya pada area dada bagian bawah dan perut.
Orang yang mengidap penyakit ini biasanya mengalami refluks asam yang ringan paling tidak dua kali seminggu, serta gangguan yang parah paling tidak sekali dalam seminggu.
BACA JUGA:PARA NAKAMA MERAPAT! Ini Cara Dapatkan Motor Honda BeAt Kolaborasi Edisi One Piece, Catat Ya
BACA JUGA:INFO BANSOS KPM PKH BPNT! Dana Cair Via Pos Ke Rekening Penerima 6 Bulan Sekaligus
Oleh karena itu, pengidap gastroesophageal reflux disease (GERD) perlu mengetahui cara untuk meredam gejala, misalnya dengan perubahan gaya hidup dan mengonsumsi obat-obatan.
Penyebab Penyakit Asam Lambung
Saat menelan, pita otot melingkar di bagian bawah kerongkongan yang disebut juga dengan sfingter esofagus bagian bawah akan rileks.
Hal ini untuk memungkinkan makanan dan cairan mengalir ke perut, setelahnya sfingter akan menutup kembali.
BACA JUGA:6 Hal yang Menjadi Penyebab Registrasi Akun Pada Aplikasi Cek Bansos Gagal, Intip Penjelasannya!
Saat bagian ini mengendur karena gangguan atau melemah, asam lambung dapat mengalir kembali ke kerongkongan yang menimbulkan iritasi dan radang.
Salah satu penyebab penyakit asam lambung atau penyakit refluks gastroesofagus yang paling umum adalah hernia hiatus.
Masalah ini terjadi ketika bagian atas perut dan sfingter bergerak di atas diafragma, yaitu otot yang memisahkan perut dari dada.