PALPRES.COM- Kabar terbaru dari perusahaan teknologi Meta yang mengumumkan jika salah satu aplikasinya yaitu WhatsApp tidak akan lagi mensupport perangkat android dan iOS untuk menjalankan OS versi lama.
Pemblokiran WhatsApp di sejumlah perangkat Hp ini mulai berlaku 1 Januari 2025 nanti.
Langkah ini dilakukan Meta sebagai dari bagian pembaruan rutin perusahaan untuk memastikan kompatibilitas dengan teknologi yang lebih baru dan menjaga keamanan serta fungsionalitas aplikasi.
Selain itu, android yang masih menggunakan OS KitKat versi pertama kali diluncurkan pada tahun 2013 akan secara bertahap tidak lagi digunakan karena sebagian besar smartphone kini beroperasi dengan versi Android yang jauh lebih baru.
BACA JUGA:HP Dibawah 2 Jutaan Terbaik Tahun 2025, Performa Terkencang dengan Jaringan 5G
BACA JUGA:5 Merk Hp yang Dijual Rp1 Jutaan Akhir Tahun 2024, Ini Daftarnya
Selain itu OS versi lama juga tidak lagi bisa mendukung pembaruan baru aplikasi WhatsApp yang beresiko pada keamanan Hp.
Meta juga menyampaikan penghentian dukungan tersebut berarti WhatsApp tidak akan lagi menyediakan pembaruan, perbaikan bug, atau patch keamanan untuk perangkat yang masuk daftar penghentian tersebut.
Terbaru, aplikasi WhatsApp ingin menambahkan fitur-fitur baru untuk para pengguna termasuk di Indonesia.
Terutama fitur seperti AI untuk pengguna bisa memperoleh akses ke teknologi yang tengah tumbuh tersebut jauh lebih mudah.
BACA JUGA:Hadir Dengan Desain Lebih Mewah! Intip Spesifikasi HP Horor Magic 7 RSR Porsche yang Resmi di Rilis!
BACA JUGA:Cari Hp Murah Selama Liburan Akhir Tahun Samsung Galaxy A14 5G Dapat Kamu Coba
Ini bukan pertama kalinya Meta mengumumkan pemblokiran WhatsApp.
Sebelumnya juga sudah ada sejumlah Hp dari berbagai merk yang telah dihentikan mengakses WhatsApp.
Setidaknya ada 20 HP android yang tidak lagi bisa mengakses WhatsApp tahun 2025 yaitu sebagai berikut: