Pejabat Disnakertrans Sumsel Terkena OTT, Dibawa ke Kejari Palembang, Kasus Apa?

Jumat 10-01-2025,14:29 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Tim Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Palembang melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT), terhadap sejumlah oknum pejabat di Disnakertrans Sumsel, Jumat 10 Januari 2025.

OTT tersebut diduga dilakukan Tim Penyidik Kejari Palembang terhadap pimpinan di Disnakertrans Sumsel.

Oknum di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sumsel tersebut, tertangkap tangan di kantornya, yang beralamat di Jalan Ahmad Yani, Palembang.

Informasinya, Tim Pidsus Kejari Palembang dipimpin langsung oleh Kajari Hutamrin SH MH mengamankan Oknum Kadisnakertrans Sumsel, DM, dan Kabid Pengawas Kadisnakertrans Sumsel, FP.

BACA JUGA:Rugikan Negara Hingga Rp 7,9 Miliar, Dugaan Kasus Korupsi di BUMD Kini Ditangani Tipikor Polres Muba

BACA JUGA:Kasus Dugaan Korupsi Jaringan Internet PMD Muba, 3 Terdakwa Dituntut Berbeda, Ini Pertimbangannya

Diperiksa intensif di Kejari 

Hingga saat ini, oknum para petinggi Disnakertran Sumsel yang terkena OTT Kejari Palembang itu, masih dilakukan pemeriksaan oleh Penyidik Kejari Palembang.

Menurut infomasi, selain membawa petinggi Disnakertrans dan sejumlah berkas, OTT Penyidik Kejari Palembang juga menyita uang tunai senilai Rp40 juta dalam operasi tersebut.

Perihal OTT ini, dibenarkan langsung oleh Kajari Palembang, Hutamrin SH MH.

BACA JUGA:Hendri Zainuddin Kini Bebas Bersyarat Atas Kasus Korupsi Dana Hibah KONI

BACA JUGA:Mantan Kades Muara Baru Banyuasin Masuk Bui, Tersandung Dugaan Korupsi Dana Desa, Segini Jumlahnya

Besok rilis di Kejati Sumsel

 "Nanti kita akan rilis besok Sabtu 11 Januari 2024, sekira pukul 09.00 WIB," ungkapnya.

Rilis sendiri akan dilakukan di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumsel. 

Namun, Kajari Palembang belum memberikan jawaban secara gamblang siapa pejabat di Disnakertrans Sumsel yang terkena OTT, dan dalam kasus apa OTT itu dilakukan penyidik Kejari Palembang.

BACA JUGA:KEREN! Uang Dugaan Korupsi LRT Sebesar Rp 22,5 M Sudah Diserahkan Ke Kejari Palembang, 4 Tersangka Diamankan

Kategori :