Sistem NHI menyediakan layanan kesehatan yang adil, mudah diakses, dan efisien bagi seluruh masyarakat Taiwan.
BACA JUGA:Kemlu Taiwan Gelar Pekan Kesetaraan Gender di New York, Mantan Presiden Tsai Beri Kejutan Ini
BACA JUGA:Kekuatan Perempuan Taiwan Menanjak di Kancah Internasional, Ini Buktinya
Sistem ini juga menjadi pilar penting bagi stabilitas sosial serta penjaga kesehatan dan keselamatan rakyat Taiwan.
NHI Taiwan Tolok Ukur Global
Selain itu, NHI Taiwan telah menjadi tolok ukur global dalam mencapai cakupan kesehatan semesta.
Dalam survei tahunan yang dilakukan oleh Numbeo, Taiwan menduduki peringkat pertama dalam kategori Indeks Layanan Kesehatan selama tujuh tahun berturut-turut.
BACA JUGA:Wow! Mikha Tambayong Raih Penghargaan Sebagai Duta Pariwisata Taiwan
BACA JUGA:Beasiswa MOE Taiwan 2025 Beri Kesempatan Buat Pelajar Indonesia, Tiap Bulan Dapat Rp9,8 Juta!
NHI beroperasi dengan model pay-as-you-go yang berkelanjutan, mampu menghadapi tantangan keuangan akibat populasi yang menua dan meningkatnya biaya layanan kesehatan.
Melalui reformasi tarif premi dan penambahan sumber pendanaan tambahan, seperti pungutan cukai kesehatan dan kesejahteraan dari produk tembakau, sistem ini berada dalam posisi keuangan yang kuat dan berkelanjutan.
Untuk mempromosikan kesehatan masyarakat, Presiden Lai Ching-te pada tahun 2024 mengemukakan visi "Taiwan Sehat", yang bertujuan memastikan bahwa rakyat sehat, negara kuat, dan dunia semakin siap menyambut Taiwan.
Sistem Asuransi Kesehatan Nasional (National Health Insurance/NHI) --
Perluas Promosi Kesehatan
BACA JUGA:Jelang Imlek, Seri Mini-Dokumenter Karya Sutradara Indonesia Ini Tayang di Channel TV TaiwanPlus
BACA JUGA:Taiwan Protes Indonesia, Gegara Disebut Bagian Tak Terpisahkan dari Tiongkok
Dengan berfokus pada masyarakat, keluarga, dan komunitas, Taiwan memperluas kegiatan promosi kesehatan dan layanan kesehatan preventif.
Selain itu, Taiwan juga menerapkan rencana dokter keluarga, menawarkan perawatan komprehensif bagi pasien dengan penyakit kronis, serta memanfaatkan telemedisin untuk meningkatkan akses layanan kesehatan di daerah pedesaan.