Honda

Gubernur Sumsel Bawakan Lakon “Mahakarya Sriwijaya Tangguh”

Gubernur Sumsel Bawakan Lakon “Mahakarya Sriwijaya Tangguh”

PALPRES.COM – Kemeriahan Festival Sriwijaya ke-XXX bakal diawali dengan pertunjukan pagelaran budaya kolosal. Menariknya, Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru akan menjadi pemeran utamanya dalam lakon “Mahakarya Sriwijaya Tangguh”.

Bertindak sebagai raja, orang nomor satu di Provinsi Sumsel ini dengan menaiki seekor kuda akan melihat-lihat pembuatan taman srikestra yang dikemas dalam sebuah teatrikal.

 “Nantinya proses kedatangan Gubernur akan menunggangi kuda kemudian masuk ke area Festival dengan iring-iringan pengawalan khas Kerajaan Sriwijaya. Para tamu akan dikawal tentara dan prajurit dengan koreografi, musik serta narasi yang mengangkat cerita Dapunta Hyang Sri Jayanasa yang akan dibacakan sejarawan dan budayawan Sumsel,” Kepala Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel Dr. Aufa Syahrizal melalui Kabid Pengembangan dan Pemasaran, Murry Alfiansyah kepada Palpres.com.

Lebih lanjut dia menjelaskan, dengan mengenakan pakaian adat khas Sumsel, Herman Deru akan membacakan kutipan kalimat dari Prasasti Talang Tuo yang menceritakan tentang taman untuk dimanfaatkan seluas-luasnya bagi kemakmuran rakyat.

“Dalam teatrikal ini, Gubernur Sumsel akan berperan sebagai raja Kerajaan Sriwijaya dan akan menggunakan kostum raja Dapunta Hyang Sri Jayanasa. Untuk itulah, mari kita datang dan semarakan Festival Sriwijaya ke-XXX di Museum SMB II,” ajaknya. DVI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: