Honda

Pemuda Punya Peran Penting dalam Pilkades Serentak Gelombang 1

Pemuda Punya Peran Penting dalam Pilkades Serentak Gelombang 1

PALPRES.COM - Pemilu tingkat desa yang diselanggarakan tahun ini merupakan ajang kompetisi politik yang menyentuh langsung dan harus dijadikan pembelajaran politik bagi masyarakat, terutama kalangan pemuda. Lantaran pemuda sendiri punya peran penting dalam setiap agenda politik negara.

“Dalam penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak gelombang 1 tahun 2022, pemuda diharapkan menabur benih optimisme agar Pilkades Serentak 2022 ini berjalan dengan aman, damai dan sehat,” ungkap Soni Permata Subuh, Ketua PB IKA LKS Kabupaten Empat Lawang, saat ditemui, Sabtu (25/6/2022).

Di sini, sambung Soni, peran pemuda akan menjadi catatan penting dalam keterlibatan penyelenggaraan Pilkades, momentum pemilu tingkat paling bawah ini menjadi ajang nyata untuk pemuda dalam menampilkan peranan mereka secara langsung.

“Momen ini bisa dimanfaatkan pemuda untuk bisa terlibat nyata dalam membangkitkan gairah pemilu di pasca pandemi corona. Peran aktif tersebut dapat direalisasikan dengan ikut menjadi penyelenggara ataupun pengawas atau bentuk keterlibatan lainnya,” tutur Soni.

Dia menjelaskan, pemuda bisa mengenal dunia kepemiluan dan politik dengan berpartisipasi menjadi panitia, pengawas, ataupun jadi calon kades sekalipun.

“Menurut saya, pemuda nyalon Kades itu baik. Pemuda jangan berdiam diri, karena lingkup terkecil itu ada di desa,” singgungnya.

Soni menambahkan, penyelenggaraan Pilkades Serentak di Kabupaten Empat Lawang pasca pandemi Covid-19 ini juga diharapkan akan bisa memunculkan figur pimpinan desa yang lebih kompeten dan bisa menyelesaikan permasalahan yang timbul akibat pandemi.

“Pemimpin muda yang kompeten dan inovatif akan bisa membawa perubahan yang lebih baik bagi daerahnya. Yang terpenting, pemimpin muda mampu membawa kebermanfaatan bagi masyarakat,” ulasnya.

Pemuda itu tampil menjadi pelopor, menanam hal-hal kebaikan untuk daerah kita. Soni berharap pemuda membantu pemerintah dalam menghilangkan pesan-pesan yang bernuansa pesimis dan apatis.

Pilkada Serentak merupakan event politik yang berguna bagi pemuda untuk menunjukkan kedewasaan dan membuktikan diri sebagai pelopor perubahan sosial, pelopor perubahan politik Indonesia.

Pemuda ini adalah agen perubahan yang diwujudkan dengan mengembangkan pendidikan politik dan demokratisasi. Pemuda harus berperan dengan kelebihan-kelebihan dan karakteristik yang melekat kepadanya.

“Berperan dalam bagaimana pilkades ini bisa berjalan lancar, baik dan sehat, Peran pemuda sangat penting dalam setiap tahapan kenegaraan. Sebagai pengawal demokrasi, pemuda menentukan arah bangsa kita ke depan, sehingga dapat dikatakan pemuda menentukan proses bangsa ini. Maju atau mundurnya suatu negara terletak di tangan pemuda," sambung Soni.

Pemuda harus berperan aktif dalam Pilkades untuk mewujudkan Pilkades yang sehat. Dengan jiwa idealis serta keberanian dan keterbukaan sikap pemuda yang kritis dapat menjadi formula untuk menangkal politik uang (money politics) maupun politik menyimpang.

“Hadirnya pemuda dapat menggiring opini masyarakat secara luas, terkhusus di daerah untuk menghapus stigma bahwa “politik itu kotor!”. Dengan demikian proses penyelenggaraan pilkada bisa dijalani sesuai dengan keinginan masyarakat luas,” tutup Soni. RIL/DVI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: