Masih Suasana Lebaran, Pasar Sayur di Pagaralam Sepi
PAGARALAM, PALPRES.COM- Masih suasana lebaran Iduladha 1443 H membuat pasar sayur belum sepenuhnya beroperasi seperti Lapak para pedagang masih tutup.
Beberapa calon pembeli yang datang ke pasar banyak yang terpaksa gigit jari, beberapa jenis sayuran yang dicarinya tidak ada, Jika pun ada maka harganya naik berkali lipat dari biasanya.
“Saya pagi-pagi sekali mencari sayuran ke pasar tetapi ternyata belum semua pedagang buka. Sayuran yang ada masih mahal, sayuran seikatnya Rp5 ribu bahkan lebih. Biasanya sekitar Rp2-3 ribu saja," ujar Sri, salah seorang pembeli.
Sejak beberapa bulan terakhir, sejumlah harga komoditi sayur-mayur di Kota Pagaralam, mayoritas mengalami kenaikan harga, bahkan diantaranya ada yang naiknya cukup signifikan.
BACA JUGA:Warga Pagaralam Lakukan Sanje Raye
Seperti halnya harga cabai, informasi ditingkat pengepul bahwa komoditi cabai saat ini mencapai Rp80 ribu perkilogram (cabai setan,red), sedangkan untuk cabai rawit juga demikian dari Rp75-80 ribu per kg, sementara cabai merah besar diharga Rp60 ribu dan cabai hijau besar diharga Rp40-45 ribu per kg.
Menurut keterangan pengepul, kenaikan harga sayur mayur saat ini, lebih karena tingginya permintaan sementara keberadaan barang pun sedikit.
“Ini biasa, kalau barangnya banyak pasti murah, sebaliknya jika barangnya dikit, bahkan langka maka otomatis harga pun turut naik atau mahal,” ucap Sarina, salah seorang pengepul di kawasam Terminal Nendagung Kota Pagaralam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: